Pengaruh Kompensasi dan Pengawasan Pimpinan Terhadap Disiplin Kerja Guru

  • Fitria Damayanti

Abstract

Peneliti dilakukan untuk mengetahui pengaruh Kompensasi dan Pengawasan Pimpinan Terhadap Disiplin Kerja Guru, maka peneliti memberikan kesimpulannya sebagai berikut: Disiplin Guru melalui indikator, Sikap hormat terhadap peraturan, Sikap hormat terhadap ketetapan perusahaan, Kesadaran diri sendiri, dan Mengikuti peraturan-praturan yang berlaku yaitu 85,7% dan termasuk dalam Klasifikasi Baik. Kompensasi di SMK XX Indramayu melalui indikator, Balas Jasa (Reward), Kontribusi Kepada Perusahaan, Sumbangan Tenaga, Sumbangan Pikiran, dan Mencapai Tujuan Suatu Organisasi yaitu 86,4%  dan termasuk dalam Klasifikasi Baik. Pengawasan di SMK XX Indramayu melalui indikator, Kegiatan penilaian terhadap organisasi, Memenuhi tujuan yang telah ditetapkan, dan Kegiatan mengendalikan pekerjaan yaitu 87,4% dan termasuk dalam Klasifikasi Baik. Hasil analisis korelasi Kompensasi Terhadap Disiplin adalah korelasi rX1.rX2 = 0,602 membuktikan bahwa terdapat pengaruh Kompensasi Terhadap Disiplin dengan kategori kuat.Hasil Analisis Korelasi Pengawasan Terhadap Disiplin adalah korelasi rX1.Y = 0,755 membuktikan bahwa terdapat pengaruh Pengawasan Terhadap Disiplin dengan kategori Kuat.Hasil Analisis Korelasi Kompensasi dan Pengawasan Terhadap Disiplin adalah korelasi rX2.Y = 0,599 membuktikan bahwa terdapat pengaruh Kompensasi dan Pengawasan Terhadap Disiplin dengan Sedang.

Kata kunci: Kompensasi, Pengawasan, Disiplin Kerja

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2019-11-20