Sport Diplomacy Sebagai Salah Satu Alat Diplomasi Publik Indonesia Terhadap Negara-Negara Pasifik Selatan

  • Melyana R. Pugu Universitas Cenderawasih, Indonesia
Keywords: diplomasi, Indonesia, publik, pasifik selatan, sport

Abstract

Penelitian ini bertujuan memberikan penjelasan dengan analisa yang mendalam terkait sport diplomacy dan posisi Indonesia dalam melakukan diplomasi publik dengan negara-negara di Pasifik Selatan. Penelitian ini didasarkan pada posisi Indonesia dalam Kawasan Indo-Pasifik dan pengaruhnya termasuk bagi negara-negara Pasifik selatan yang beberapa diantaranya sering menyerang Indonesia terkait isu Papua merdeka. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dimana data yang diolah adalah data sekunder yang dianalisa secara mendalam untuk mendapatkan kesimpulan. Luaran penelitian ini adalah sport diplomacy dapat menjadi alat diplomasi publik Indonesia dalam menghadapi negara-negara Pasifik Selatan terkait isu Papua merdeka karena dengan sport diplomacy dapat mempererat hubungan kekerabatan dua negara dan pandangan negatif terkait Indonesia dan masalah Papua dapat di minimalisir bahkan hilang dan disisi lain tentu meningkatkan hubungan diplomatik Indonesia dengan negara-negara Kawasan Pasifik Selatan.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-11-28