Pendidikan Karater Menurut Pemikiran Kh. Hasyim Asy’ari Dalam Kitab Adabul ‘Alim Wal Muta’allim

  • Umu kurnia Nurhidayah Universitas Hasyim Asy’ari, Jombang, Indonesia
  • Haris Supratno Universitas Hasyim Asy’ari, Jombang, Indonesia
Keywords: Pendidikan karakter, KH. Hasyim Asy’ari

Abstract

Pendidikan karakter adalah suatu usaha yang dilaksanakan untuk membentuk kebiasaan-kebiasaan dengan cara mentransformasikan nilai-nilai yang ditumbuhkembangkan dalam kepribadian para peserta didik sehingga terbentuk perilaku yang baik serta dipraktikkan dalam kehidupan sehari-hari. Melihat realitas kehidupan manusia saat ini, posisi etika sering terabaikan dan tersingkirkan. Mereka terlampau jauh terjerumus dalam dunia materialisme, sehingga mereka terlalu percaya pada kemampuan mereka sendiri dengan seperangkat logika rasionalistik positivistik yang menjadi pondasi bagi bangunan pemikiran dan aksinya. Oleh karena itu, diperlukan kajian lebih mendalam tentang pendidikan beretika dari beberapa literatur klasik maupun modern yang akan memberikan sumbangan terhadap pemikiran tersebut. Jika kita meninjau ulang kitab Adab ‘Alim Wal Muta’allim karya KH. Hasyim Asy’ari, maka terdapat risalah pendidikan yang memuat tentang pendidikan beretika khususnya tentang nilai-nilai karakter yang harus dimiliki baik oleh pendidik maupun peserta didik. Berangkat dari permasalahan di atas, maka penelitian menjadi urgen untuk dilakukan. Adapun fokus penelitian ini adalah: Bagaimana Pendidikan Islam menurut pemikiran KH. Hasyim Asy’ari dalam Kitab Adab ‘Alim Wal Muta’allim? Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan jenis penelitian studi kepustakaan (library research). Sumber data primer berasal dari personal document yaitu kitab Adabul ‘Alim Wal Muta’allim dan sumber sekunder berasal dari publikasi ilmiah berupa buku-buku, jurnal, artikel. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: Pendidikan karakter menurut pemikiran K.H. Hasyim Asy’ari dalam kitab “Adabul ‘Alim wal Muta’allim†yaitu: Pertama, karakter pribadi seorang murid, kedua, karakter murid kepada guru

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biography

Haris Supratno, Universitas Hasyim Asy’ari, Jombang, Indonesia

Hallo, permisi bapak/ibu pengelola jurnal, kami telah melakukan submit. mohon berkenan untuk mengecek dan diterima artikel kami tersebut.
terimakasih

References

Armos Neolaka dan Grace Amialia A.N. 2015. Landasan Pendidikan Dasar Pengenalan Diri Sendiri Menuju Perubahan Hidup. Depok: Kencana.
Undang- undang RI Nomor 20 Pasal 03 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional
Hamdani Hamid dan Beni Ahmad Saebani. 2013. Pendidikan Karakter Perspektif Islam. Pustaka Setia. Bandung.
Al Arif, Adib, Ah. 2009. Hebatnya Akhlak di Atas Ilmu dan Tahta. Surabaya: Bintang Books. 2009.
Muhammad Fadillah dan Lilif Mualifatul Khorida. 2013. Pendidikan Karakter Anak Usia Dini: Konsep & Aplikasinya dalam PAUD. Jogjakarta: Ar-Ruzz Media.
Maunah, Binti. 2009. Landasan Pendidikan. Yogyakarta: Teras.
Gunawan, Heri. 2017. Pendidikan Karakter, Konsep dan Implementasi. Bandung: Alfabeta.
Albaboris, Muhyidin. 2012. Mendidik Generasi Bangsa Perspektif Pendidikan Karakter. Yog-yakarta: PT Pustaka Insan Madan,Anggota IKAPI.
Zubaedi, 2011. Desain Pendidikan Karakter; Konsepsi dan Aplikasinya dalam Lembaga Pendidikan. Jakarta; Kencana Prenada Media Group.
noor, M, Rohinah. 2010. KH. Hasyim Asy’ari Memordenisasi NU dan Pendidikan Islam. Jakarta: Grafindo Khazanah ilmu.
Tamyiz, Burhanuddin. 2001. Akhlak Pesantren; Solusi bagi Kerusakan Pesantren. Yogyakarta : Ittaqa Press, 2001.
UUD RI No. 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional, BAB II Pasal 3.
Asy’ari, Hasyim. 1343 H. Adabul ‘Alim wal Muta’allim. Jombang: Maktabah al-Turats al-Islami.
Tim Dosen Ma’had Aly Hasyim Asy’ari. 2020. Pesantren Tebuireng, Pendidikan Akhlak untuk Pengajar dan Pelajar: Terjemah Kitab Adabul ‘Alim wal Muta’allim, (Jombang: Pustaka Tebuireng.
Dhofier, Zamakhsyari. 1982. Tradisi Pesantren, studi tentang pandangan hidup kyai. Jakarta:LP3ES.
Munawwir, Warson, Ahmad. 2007. Al Munawwir: Kamus Arab-Indonesia Terlengkap. Surabaya: Pustaka
Zuhri, Muhibbin, Achmad. 2010. Pemikiran KH.M.Hasyim Asy’ari Tentang Ahl Al-Sunnah wa Al-Jama’ah. Surabaya: Khalista.
Wahid, Solahuddin. 2011. Biografi 7 Rais Am PBNU. Kediri: Nous Pustaka Utama.
Asy’ari, Hasyim. 2011. Menggapai Sukses Dalam Belajar dan Mengajar, terj. M. Tholut Mughni. Jombang: Multazam Press.
Arifi, M. 2006. Ilmu Pendidikan Islam: Tinjauan Teori dan Praktis Berdasarkan Pendekatan Interdisipliner. Jakarta: Bumi Aksara.
Bachtiar, Wardi. 1997. Metodologi: Penelitian Ilmu Dakwah. Jakarta: Logos.
Beni Ahmad Saebani, dan Hendra Akhdhiyat. 2009. Ilmu Pendidikan Islam. Bandung: CV Pustaka Setia.
Hadziq, Ishomudin. 2007. KH. Hasyim Asy’ari: Figur Ulama & Pejuang Sejati. Jombang: Pustaka Warisan Islam Tebuireng.
Harisah, Afifuddin. 2018. Filsafat Pendidikan Islam Prinsip Dan Dasar Pengembangan. Yogyakarta: Deepublish.
Munawwir, Warson, Ahmad. 2007. Al Munawwir: Kamus Arab-Indonesia Terlengkap. Surabaya: Pustaka Progessif.
Published
2022-12-20