Efektivitas Program Keluarga Harapan (PKH) Untuk Meningkatkan Kesejahteraan Keluarga Miskin di Desa Kota Raja Kecamatan Amuntai Selatan Kabupaten Hulu Sungai Utara

  • M. Husaini Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi (STIA) Amuntai
Keywords: Penelitian deskriptif kualitatif, Efektivitas, pemberdayaan, kemiskinan

Abstract

Penelitian ini dilakukan di Desa Kota Raja Kecamatan Amuntai Selatan Kabupaten Hulu Sungai Utara. Penelitian ini bertujuan untuk melihat efektivitas pelaksanaan program keluarga harapan untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga miskin di Desa Kota Raja Kecamatan Amuntai Selatan Kabupaten Hulu Sungai Utara. Metode Penelitian merupakan kualitatif dengan tipe deskriptif. Permasalahan pokok penelitian adalah tidak tepat sasaran, kurang intensifnya pertemuan antara pendamping PKH dengan penerima manfaat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa program keluarga harapan untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga miskin di Desa Kota Raja Kecamatan Amuntai Selatan Kabupaten Hulu Sungai Utara cukup efektif. Hal ini dapat dilihat dari indikator yang cukup efektif yaitu intensitas dan pemahaman, pengawasan dan pemantauan, ketepatan waktu dan sasaran, kesesuaian terhadap ketentuan, peran program dan pengaruh program. Kemudian ada ada juga indikator yang sudah efektif yaitu mekanisme rencana dan pelaksanaan program. Sebagai saran kepada pemerintah, untuk mendorong kinerja pendamping agar lebih optimal dalam memberikan sosialisasi dan pemahaman kepada masyarakat dan meningkatkan koordinasi serta komunikasi terhadap keluarga penerima manfaat program PKH. Sehingga membantu meningkatkan keefektivitasan Program Keluarga Harapan di Desa Kota Raja Kecamatan Amuntai Selatan Kabupaten Hulu Sungai Utara.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Efektivitas Program Keluarga Harapan (PKH) untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga miskin di Desa Kota Raja Kecamatan Amuntai Selatan Kabupaten Hulu Sungai Utara berjalan cukup efektif. Hal ini dapat dilihat pada indicator intensitas dan pemahaman, pengawasan dan pemantauan, ketepatan waktu dan sasaran, kesesuaian terhadap ketentuan, peran program dan pengaruh program. Faktor yang mempengaruhi efektivitas Program Keluarga Harapan (PKH) untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga miskin di Desa Kota Raja Kecamatan Amuntai Selatan Kabupaten Hulu Sungai Utara ada 2 faktor yaitu pendorong dan penghambat. Faktor pendorongnya yakni tersedianya agen penyalur bantuan dan pendamping Program Keluarga Harapan (PKH). Sedangkan faktor penghambatnya yakni kurangnya kesadaran dan pemahaman masyarakat, kurangnya intensitas pengawasan dan pertemuan Kelompok Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan serta sarana prasarana yang kurang memadai.
Published
2023-10-09