Karakteristik Pasien Batu Empedu Yang di Rawat di RSUD Waled Periode 2019-2022

  • Anargya Hassya Andini Fakultas Kedokteran, Universitas Swadaya Gunung Jati, Cirebon
  • Mohamad Romdhoni Departemen Bedah, Fakultas Kedokteran Universitas Swadaya Gunung Jati, Cirebon
  • Friska Oktavrisa Departemen Patologi Klinik, Fakultas Kedokteran Universitas Swadaya Gunung Jati
Keywords: Karakteristik, Batu Empedu, Kolelitiasis

Abstract

Batu empedu (kolelitiasis) merupakan suatu penyakit saluran pencernaan yang disebabkan oleh terakumulasinya endapan massa yang padat pada vesica fellea atau kandung empedu. Insidensi batu empedu dapat terus meningkat akibat pola hidup yang tidak sehat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik pasien batu empedu yang di rawat di RSUD Waled periode 2019 – 2022. Penelitian ini berupa studi deskriptif observasional menggunakan teknik total sampling dengan melihat dari data sekunder berupa rekam medis pasien batu empedu yang di rawat di RSUD Waled periode 2019-2022. Karakteristik dari 44 pasien batu empedu paling banyak berada pada rentang usia 46-55 tahun (38,6%).  Berjenis kelamin perempuan (68,2%). Indeks Massa Tubuh (IMT) normal (63,6%). Faktor risiko kadar gula darah normal (63,6%) dan (52,3%) kadar kolesterol meningkat. Kadar SGOT normal (59,1%). Kadar SGPT normal (63,6%). Kadar bilirubin normal (65,9%). Hasil USG memiliki batu multipel (68,2%). Pengobatan non-operatif (63,6%). Lama perawatan ≤5 hari (77,3%). Berdasarkan fertilitas responden wanita (76,7%) tidak mengalami menopause dengan usia 40-55 tahun. Pasien batu empedu yang ditemukan mayoritas adalah wanita pada usia 46-55 tahun atau yang belum menopause dengan IMT normal, dan memiliki faktor risiko hiperkolesterolemia, serta kadar gula darah normal. Kadar SGOT, SGPT, dan bilirubin normal. Gambaran USG memiliki batu multipel dengan pengobatan non-operatif dan lamanya perawatan ≤5 hari.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Aji, S. P., Arania, R., & Maharyunu, E. (2021). Hubungan Usia, Jenis Kelamin, dan Kadar Bilirubin Dengan Kolelitiasis. Jurnal Wacana Kesehatan, 5(2), 583-587.

Amran, M., & Rahayu, A. (2021). Profil Kolesterol Serum Penderita Batu Empedu yang Ditemukan Pada Pemeriksaan USG di RSU Anutapura Palu Tahun 2018-2020. Medika Alkhairaat: Jurnal Penelitian Kedokteran dan Kesehatan, 3(2), 57-62.

Aprirahanto, P. N., Nurbaiti, N., Hidayat, W., & Heru, N. (2022). Korelasi Gambaran USG Cholelithiasis Dengan Indeks Masa Tubuh Wanita. Metrik Serial Humaniora dan Sains, 3(1), 19-25. ISSN: 2774-2377.

Azriyantha, M. R., & Manjas, M. (2022). Characteristics of Cholelithiasis Patients in Dr. Achmad Mochtar General Hospital Bukittinggi on January 2019 - December 2020. Bioscientia Medicina: Journal of Biomedicine and Translational Research, 6(2), 1405-1410. https://doi.org/10.37275/bsm.v6i2.451

Bagepally, B. S., Haridoss, M., Sasidharan, A., et al. (2021). Systematic review and meta-analysis of gallstone disease treatment outcomes in early cholecystectomy versus conservative management/delayed cholecystectomy. BMJ Open Gastro, 8, e000675. doi: 10.1136/bmjgast-2021-000675

Dhamnetiya, D., Goel, M. K., Dhiman, B., & Pathania, O. P. (2019). Clinical presentation of gallstone disease: Evidence from a case control study. Arch Int Surg, 9, 1-4.

European Association for the Study of the Liver. (2016). EASL Clinical Practice Guidelines on the prevention, diagnosis and treatment of gallstones. Journal of hepatology, 65(1), 146-181.

Febyan, F., Dhilion, H. R. S., Ndraha, S., & Tendean, M. (2017). Karakteristik penderita kolelitiasis berdasarkan faktor risiko di rumah sakit umum daerah koja. Jurnal kedokteran meditek, 23(68), 50-55.

Gao, X., Zhang, L., Wang, S., Xiao, Y., Song, D., Zhou, D., & Wang, X. (2021). Prevalence, Risk Factors, and Complications of Cholelithiasis in Adults with Short Bowel Syndrome: A Longitudinal Cohort Study. Front. Nutr., 8:762240. doi: 10.3389/fnut.2021.762240

Gill, G. K., & Kaur, P. (2019). Evaluation of liver and lipid parameters in cholelithiasis. Asian Journal of Pharmaceutical and Clinical Research, 12(9), 64-67.

Girsang, J. H., Hiswani, & Jemadi. (2013). Karakteristik penderita kolelitiasis yang dirawat inap di rumah sakit santa Elisabeth Medan pada tahun 2010-2011. Jurnal Fakultas Kedokteran USU.

Hayat, S., Hassan, Z., Changazi, S. H., Zahra, A., Noman, M., ul Abdin, M. Z., et al. (2019). Comparative analysis of serum lipid profiles in patients with and without gallstones: A prospective cross-sectional study. Annals of Medicine and Surgery, 42, 11-13.

Hartanto, P. E. (2020). Faktor-faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Kolelitiasis di Poli Bedah Digestif RSUP Persahabatan [SKRIPSI]. Jakarta:Universitas Muhammadiyah Jakarta.

Higashizono, K., Nakatani, E., Hawke, P., Fujimoto, S., & Oba, N. (2022). Risk factors for gallstone disease onset in Japan: Findings from the Shizuoka Study, a population-based cohort study. Plos one, 17(12), e0274659.

Kaban, I. S. (2020). Gambaran Karakteristik Kejadian Batu Empedu di Rumah Sakit Tahun 2020. [SKRIPSI]. Medan: Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Santa Elisabeth Medan.

Kumar, V., Abbas, A. K., & Aster, J. C. (2018). Robbins Basic Pathology. 10th Edition. Canada: ELSEVIER.

Meidina, T. R. Y., et al. (2020). Analisis Komposisi dan Distribusi Batu Empedu di Laboratorium Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) Jakarta. Jurnal Biotek Medisiana Indonesia, 9(1), 19-26.

Mohamud, A. A., Omar, N. M. S., Mohamed, N. A., Mohamed, L. M., et al. (2022). Gall Bladder Stone in a Tertiary Care Teaching Hospital in Mogadishu-Three Year Retrospective Study. Surgical Science, 13, 435-442.

Muharam, E. N. (2020). Karakteristik Penderita Kolelitiasis di Rumah Sakit Umum Daerah Dr. Soekardjo Kota Tasikmalaya Tahun 2019. [SKRIPSI]. Tasikmalaya: Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya.

Muzakki, J. B. (2017). Proporsi penderita batu empedu dengan dislipidemia dan diabetes melitus di rumah sakit umum Pusat Fatmawati Tahun 2015 dan 2016.

Nurhikmah, R., Efriza, E., & Abdullah, D. (2019). Hubungan Peningkatan Indeks Massa Tubuh dengan Kejadian Kolelitiasis di Bagian Bedah Digestif RSI Siti Rahmah Padang Periode Januari-Juni 2018. Health and Medical Journal, 1(2), 01-06.

Tanaja, J., Lopez, R. A., & Meer, J. M. (2022). Cholelithiasis. In: StatPearls [Internet]. Treasure Island (FL): StatPearls Publishing [Internet] 2022 [cited 2023 Jan 08]. Available from: https://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK470440/

Tarigan, S., Simangunsong, B., & Sembiring, B. D. (2020). Gambaran Indeks Massa Tubuh Dengan Kejadian Kolelitiasis. Jurnal Kedokteran Methodist, 13(1), 52-57.

Yusuf, Y. (2021). Kolelitiasis pada anak. Majalah Kedokteran Andalas, 44(3), 189-19.
Published
2023-12-09