Pengembangan Turbin Angin Bubungan Atap Dengan Variasi Desain Bilah Sudu dan Sudut Kemiringan Sudu

  • Mujiburrahman Mujiburrahman Program Studi Teknik Mesin Uniska
  • Heri Irawan Program Studi Teknik Mesin Uniska
  • Muhammad Suprapto Program Studi Teknik Mesin Uniska
Keywords: Lengkung sudu, Sudut kemiringan sudu, Pengarah aliran, Kinerja turbin

Abstract

Turbin angin bubungan atap dirancang untuk memanfaatkan energi angin yang melintasi kemiringan atap bangunan untuk menghasilkan daya listrik yang kecil hingga sedang. Namun demikian, yang menjadi urgensi penelitian yaitu, turbin ini memiliki keterbatasan seperti, efisiensi dan keandalan kinerja masih kurang optimal, akibat desain yang kurang sesuai dengan karakteristik angin pada bubungan atap. Sehingga diperlukan penelitian lebih lanjut untuk memperbaiki efisiensi, keandalan, dan efektivitas desain turbin angin bubungan atap yang optimal di aplikasikan pada berbagai kondisi lingkungan,  khususnya kecepatan angin  bubungan atap yang tergolong rendah. Penelitian ini bertujuan meningkatkan kinerja turbin angin bubungan atap dengan membuat ekspriment tiga jenis desain prototipe  turbin yang di uji pada wind tunnel untuk melihat efektivitas keandalan kinerja turbin angin bubungan atap paling optimal. Hasil pengujian kinerja turbin pada kecepatan angin terendah 3,48 m/s, sudu lengkung U sudut kemiringan sudu 150 mampu menampilkan efektivitas kinerja lebih optimal dimana putaran turbin sebesar  76,33 rpm, daya generator 69,76 Watt, dan efesiensi sebesar 11,26 %. di bandingkan sudu lengkung segitiga sudut kemiringan sudu 150 yang hanya mampu menampilkan efektivitas kinerja putaran 71,16 rpm, daya generator 61,69 Watt, dan efesiensi 9,65 %. Sedangkan sudu lengkung L sudut kemiringan sudu 150 menampilkan efektivitas kinerja  paling rendah di mana putaran yang di hasilkan sebesar 59,13 rpm, daya generator 60,54 Watt, dan efesiensi sebesar 9,77 %. tetapi lebih baik jika di bandingkan dengan sudut kemiringan sudu 00, dan 300. Hal ini di perkuat hasil pengujian pada kecepatan angin tertinggi 6,21 m/s, sudu lengkung U dengan sudut kemiringan sudu 150 memiliki efektivitas keandalan kinerja lebih optimal di bandingkan sudu lengkung segitiga dan lengkung L dengan nilai putaran sebesar 249,28 rpm, daya generator 157,56 Watt, dan efesiensi sebesar 4,47%. Jika di bandingkan dengan hasil pengujian sudut kemiringan sudu 00, dan 300.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Mujiburrahman & Heri irawan, (2022). Kajian Eksprimental Pengaruh Penambahan Pengarah Aliran Terhadap Unjuk Kerja Turbin Angin Bubungan Atap 7 (1), 34-40.

Ahmad Aidil Aizat Bin Baharuddin, (2020). Kajian Performance Optimization of A Roof Top Transverse Axis Wind Turbine, 1-47.

Mujiburrahman & Heri irawan, (2020). Kajian Eksprimental Pengaruh Geometri Sudu Terhadap Unjuk Kerja Turbin Atap Rumah Berbasis Kecepatan Angin Rendah 2 (2), 48-57.

Mujiburrahman & Heri irawan, (2019). Analisis Pengaruh Panjang Sudu Terhadap Unjuk Kerja Turbin Angin Atap Rumah Pada Kecepatan Angin Rendah 4 (1), 29-34.

Karami, M., et al. (2019). Development of a rooftop wind turbine design with energy storage system to cope with the uncertainty of wind energy. Journal of Sustainable Energy Technologies and Assessments, 33, 107-117.

Mujiburrahman & Heri irawan, (2018). Analisis Pengaruh Sudu Terhadap Unjuk Kerja Turbin Angin Atap Rumah Pada Kecepatan Angin Rendah Menggunakan Simulasi Cfd 3 (1), 60-65.

Prajapati, L.K., & Patil, P.V. (2017). Development of a rooftop wind turbine design using different blade shapes from Paggi's design. Journal of Wind Engineering and Industrial Aerodynamics, 162, 53-63.

Jiang, S., & Chen, Z. (2017). Numerical analysis of a roof-mounted horizontal-axis wind turbine system. Energies, 10(10), 1621.

Casella, F., et al. (2017). Performance comparison of rooftop wind turbines and traditional vertical axis wind turbines. Journal of Energy Conversion and Management, 148, 158-168.

Paggi, R.E. (2010). Roof Ridge Wind Turbine. United States Patent Application Publication, US 2010/0013958 A1.

Rafflella Anak Deraman. (2013). A Study on Blade Performance of Transverse Axis Wind Turbine Mounted on a Rooftop
Published
2023-12-15