Perlindungan Hukum Terhadap Konsumen dari Produk Kosmetik yang Ilegal

  • Firyal Arribah Syafiqoh Fakultas Hukum, Universitas Tarumanagara
  • Amad Sudiro Fakultas Hukum, Universitas Tarumanagara
Keywords: Perlindungan Hukum Konsumen, Kosmetik Ilegal, BPOM

Abstract

Perkembangan teknologi membawa perubahan pada dunia perdagangan, saat ini E-Commerce tumbuh dengan begitu pesat. pertumbuhan tersebut membawa dampak pada menjamurnya industri kosmetik di online shop, namun hal tersebut menyebabkan maraknya kosmetik illegal yang beredaran dipasar salah satunya merek Zayora. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memberikan kontribusi terhadap kesadaran konsumen mengenai penerapan perlindungan konsumen terhadap produk kosmetik ilegal dan memberikan rekomendasi perbaikan sistem.Metode penelitian yang digunakan dalam analisis kasus adalah penelitian hukum normatif yang sistematis. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan data sekunder, dimana alat hukum primer yang digunakan adalah peraturan perundang-undangan. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini disebut penelitian kepustakaan (LR). Teknik analisis data yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah hukum normatif, dimana analisis tersebut berkaitan dengan komponen-komponen substansi hukum yaitu teori, konsep, dan beberapa undang-undang yang berlaku Perlindungan hukum konsumen terhadap kosmetik illegal pada studi kasus Putusan No Nomor 687/Pid.Sus/2021/PN Ckr bahwa pelaku memperoleh sanksi pidana selama kurang lebih dua tahun dengan denda sebesar 10.000.000, hal ini menunjukkan bahwa terdapat upaya dalam melindungan konsumen. Penarikan serta penghentian produk yang beredar secara illegal tanpa adanya surat izin dari BPOM menunjukkan implementasi perlindungan hukum kepada konsumen, hal ini disebabkan karena sulitnya BPOM mengawasi perederan kosmetik yang dijual secara online untuk itu masyarakat dihimbau lebih teliti dalam membeli produk secara online.Berdasarkan temuan diatas dapat ditarik kesimpulan bahwa peran BPOM dalam pengawasan kosmetik illegal masih kurang, hal ini dapat dilihat dari ribuan kosmetik illegal tanpa izin yang beredar secara online.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-01-04