Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Keterlambatan pada Proyek Perumahan (Studi Kasus: Proyek Perumahan Mewah di Semarang)

  • M. Agus Hadi Pranoto Universitas Diponegoro
  • Ferry Hermawan Universitas Diponegoro
  • Jati Hatmoko Dwi Utomo Universitas Diponegoro
Keywords: Keterlambatan Proyek, Proyek Perumahan, Analisis Faktor

Abstract

Pada proses pembangunan suatu proyek konstruksi selalu terdapat permasalahan yang menyebabkan tertundanya proyek, mulai dari waktu pelaksanaan hingga permasalahan yang di luar kemampuan proyek. Salah satu developer yang membangun kawasan perumahan mewah di semarang terjadi keterlambatan pada proses konstruksi. Keterlambatan ini terjadi karena pihak kontraktor tidak menyelesaikan proyek pembangunan rumah sesuai dengan time schedule proyek yang telah dicantumkan pada dokumen kontrak. Maksud dari penelitian ini untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi keterlambatan proyek dan menganalisis peran project manager dalam mengantisipasi keterlambatan yang terjadi. Metode yang digunakan untuk memperoleh data penelitian secara observasi dan wawancara terhadap project manager, pelaksana dan pengawas yang terlibat dalam pembangunan. Dengan metode analisis faktor menggunakan software SPSS (statistical package for the social sciences) mendapatkan 5 faktor yang paling berpengaruh terhadap keterlambatan proyek diantaranya Faktor keuangan, Faktor bahan material, Faktor tenaga kerja, Faktor peralatan, Faktor pengawasan proyek. Adapun tindakan antisipasi project manager terpetakan pada 3 faktor yaitu Faktor keuangan memastikan ketersediaan modal keuangan yang cukup untuk memulai proyek, Faktor bahan material melakukan perhitungan terkait kebutuhan bahan material yang digunakan serta mendatangkan bahan material sebelum stok material di lokasi proyek habis, Faktor tenaga kerja memilih tenaga kerjanya untuk mengerjakan pekerjaan diproyek perumahan mewah dengan pengalaman yang dimiliki serta kompetensi yang mereka kuasai.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-08-22