Kualitas Pelayanan Kesehatan Anak di Kabupaten Jayapura

  • Farid Yusuf Universitas Kristen Satya Wacana
Keywords: Layanan Kesehatan, Penyakit, Manajemen, kualitas, Indonesia, Anak, Jayapura

Abstract

Tujuan dari penerapan pelayanan kesehatan yang modern dan professional adalah dengan memperhatikan nilai-nilai budaya lokal dan mengadopsi nilai-nilai budaya tersebut sebagai upaya untuk beradaptasi dengan budaya masyarakat dalam mencapai tujuan pelayanan kesehatan yang modern. Terdapat dua metode penelitian yang digunakan oleh para peneliti dalam lingkup ilmu sosial, yaitu metode kuantitatif dan metode kualitatif. Proses ini memberikan gambaran mengenai upaya peneliti dalam mengolah data secara mendalam dan mengelaborasi basis data penelitian hingga peneliti berhasil membangun kumpulan data yang lengkap. Dalam proses ini, peneliti melibatkan responden secara interaktif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelayanan kesehatan dilakukan dengan standar MTBS. Akses rujukan dari puskesmas ke rumah sakit cukup jauh, akibatnya pertolongan untuk pasien MTBS dengan kondisi berat sulit ditangani, dan hal ini menjadi penyumbang angka kematian bayi yang cukup besar. Variabel karakteristik petugas dan masyarakat serta, faktor lain dari luar penanganan anak sakit yang diteliti, perilaku ibu untuk melihat kualitas layanan.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-06-25