Pusat UMKM Situ Gitung dengan Penerapan Pendekatan Arsitektur Tropis

  • Purwanto Joko Slameto Universitas Gunadarma
  • Rehulina Apriyanti Universitas Gunadarma
  • Agus Nugroho Universitas Gunadarma
  • Bima Haryadi Universitas Gunadarma
  • Azas Pradana Saputra Universitas Gunadarma
  • Nurul Maezita Putri Universitas Gunadarma
Keywords: arsitektur tropis, material, situ gintung, usaha mikro kecil dan menengah (UMKM), teknologi

Abstract

Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) saat ini telah berkembang dengan baik, dimana sumber daya alam yang ada di Indonesia dan pengembangan sector pariwisata menyebabkan UMKM mengalami peningkatan. Dalam pengembangan UMKM yang ada di Situ Gintung sebagai Kawasan yang memiliki potensi wisata berupa situ, akan dibuat perencanaan bangunan untuk pusat UMKM yang menerapkan pendekatan arsitektur tropis pada desainnya. Arsitektur tropis adalah arsitektur yang menyesuaikan dengan kondisi iklim. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif, melakukan pendataan dan pengamatan terhadap kebutuhan para pelaku UMKM disertai dengan melakukan observasi terhadap kondisi tapak di Situ Gintung. Penelitian ini telah menghasilkan sebuah desain pusat UMKM yang disesuaikan dengan kondisi tapak dan iklim dan disesuaikan dengan aktivitas yang dibutuhkan oleh para pelaku UMKM. Penggunaan material yang tepat yang diterapkan pada desain seperti adanya secondary skin, peletakkan posisi bangunan yang disesuaikan dengan kondisi iklim pada tapak. Dari hasil perencanaan yang telah dilakukan maka menghasilkan desain yang dapat digunakan sebagai Pusat UMKM Situ Gintung.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-06-26