Upaya Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa Melalui Model Make A Match

  • Karunia Isnaeni Universitas PGRI Yogyakarta
  • Rian Nurizka Universitas PGRI Yogyakarta
Keywords: Model make a match, Pendidikan Pancasila, Prestasi Belajar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan proses pembelajaran Pendidikan Pancasila menggunakan model make a match di kelas IV B SD Negeri Ngebel dan untuk meningkatkan prestasi belajar siswa kelas IV B SD Negeri Ngebel selama proses pembelajaran dengan model make a match. Penelitian ini dilakukan di SD Negeri Ngebel yang berlokasi Dusun Ngebel, Yogyakarta. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IV B SD Negeri Ngebel yang berjumlah 22 siswa. Penelitian ini menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dilaksanakan dengan dua siklus. Adapun teknik pengumpulan data penelitian ini meliputi observasi, wawancara, tes prestasi belajar dan dokumentasi. Hasil penelitian untuk proses pembelajaran pra siklus peneliti tidak melakukan observasi aktivitas guru dan siswa, namun melakukan wawancara bahwa kegiatan pembelajaran di kelas IV B belum menggunakan model pembelajaran. Setelah penggunaan model make a match rata – rata persentase aktivitas guru di siklus I sebesar 80% dan siklus kedua mengalami peningkatan menjadi 81%. Adapun rata – rata persentase pelaksanaan pada siklus I sebesar 76% dan di siklus II menjadi 84%. Tidak hanya aktivitas pembelajaran yang meningkat, prestasi belajar siswa kelas IV B pada pembelajaran Pendidikan Pancasila turut meningkat. Pada pra siklus sebesar 41% dengan KKTP 75, kemudian pada siklus I menjadi 55% dan pada siklus II menjadi 77%. Jadi penggunaan model make a match dapat meningkatkan prestasi belajar siswa kelas IVB SD Negeri Ngebel pada pembelajaran Pendidikan Pancasila. Adapun kebaruan penelitian ini dengan sebelumnya yakni pada jumlah subyek dan objek yang dituju yakni penggunaan model make a match untuk meningkatkan prestasi siswa pada pembelajaran Pendidikan Pancasila.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-07-24