The Dampak Pengelolaan Sumber Daya Manusia Usaha Mikro, Kecil dan Menengah Dari Segi Kompetensi terhadap Kinerja UMKM (Studi Kasus: UMKM Desa Trusmi-Cirebon)
Abstract
Pemerintah Indonesia menaruh perhatian terhadap usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dengan mendirikan wadah bagi UMKM dibawah kementerian koperasi dan ukm, UMKM memiliki peranan penting dalam meningkatkan perekonomian suatu daerah bahkan Negara. Begitupun dengan Desa Trusmi Kecamatan Plered Cirebon, keberadaan UMKM dapat membantu perekonomian daerahnya, akan tetapi keberadaan UMKM tidak terlepas dari peran serta SDM UMKM dalam meningkatkan kinerja UMKM sehingga pengelolaan SDM UMKM perlu mendapat perhatian khusus terutama kompetensi yang harus dimiliki oleh SDM yang terlibat dalam kegiatan UMKM ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak pengelolaan sumber daya manusia Usaha Mikro, Kecil dan Menengah dari segi kompetensi terhadap Kinerja UMKM. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner, wawancara, dan observasi. Responden adalah UMKM yang terdaftar di Dinas Koperasi dan UMKM Kota Cirebon Desa Trusmi, sebanyak 64 UMKM, dengan sampel sebanyak 64 responden. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survei dengan menggunakan pendekatan deskriptif analisis. Teknik pengolahan data digunakan untuk mengetahui hubungan atau korelasi antar variabel dengan menggunakan regresi linier. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya pengaruh positif dan signifikan antara kompetensi dengan kinerja UMKM. Dengan adanya penelitian ini diharapkan kinerja UMKM semakin baik dengan memperhatikan pengelolaan SDM UMKM dengan cara pemberian pelatihan dan pengembangan sehingga meningkatkan kompetensi SDM UMKM.