Pengaruh Faktor Internal dan Eksternal Terhadap Return Saham (Studi Kasus Perusahaan Perbankan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2015-2020) Sebelum dan Sesudah Pandemi Covid-19

  • Davy Parsaoran Hinsa Universitas Bunda Mulia
  • Meiranda Meiranda Universitas Bina Nusantara
  • Ratlan Pardede Universitas Bunda Mulia
Keywords: ROE, NIM, LDR, NPL, Inflasi, Cryptocurrency, Nilai Kurs, Pandemi Covid-19, Return Saham

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh faktor internal dan eksternal terhadap Return Saham. Adapun faktor internalnya meliputi : Return on Equity, Net Interest Margin, Loan Deposit Ratio, dan Net Performing Loan, sedangkan faktor eksternalnya meliputi : Tingkat Inflasi, Cryptocurrency, Nilai Tukar, dan dummy pandemi. Populasi dalam penelitian ini adalah sektor perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama periode tahun 2015-2020. Terdapat 16 Bank sebagai representase sampel dalam studi ini dan menggunakan teknik pengumpulan data yaitu purposive sampling. Jenis penelitian ini menggunakan kuantitatif deskriptif dan data dianalisis menggunakan Eviews 10. Hasil akhir dalam penelitian ini menunjukkan bahwa faktor internal seperti ROE berpengaruh positif dan signifikan terhadap return saham, NIM berpengaruh negatif tetapi tidak signifikan terhadap return saham, LDR berpengaruh negatif dan signifikan terhadap return saham, NPL berpengaruh positif tetapi tidak signifikan terhadap return saham. Selanjutnya faktor eksternal seperti Tingkat inflasi berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap return saham, Cryptocurrency berpengaruh positif dan signifikan terhadap return saham, Nilai Tukar berpengaruh negatif dan signifikan terhadap return saham, dan dummy dengan kategori sebelum dan sesudah pandemi berpengaruh positif dan signifikan terhadap return saham.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-08-23