PENINGKATKAN KEMAMPUAN INTERPRETASI DATA DAN KOMUNIKASI DENGAN MENGGUNAKAN LKS EKSPERIMEN DAN NON EKSPERIMEN PADA KONSEP LARUTAN ELEKTROLIT DENGAN MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI

  • Totong Muslihat
Keywords: Model Pembelajaran Inkuiri, LKS Eksperimen, LKS Non eksperimen

Abstract

Penelitian tindakan kelas ini menerapkan model pembelajaran inkuiri dengan menggunakan media yaitu lembar kerja peserta didik (LKS) eksperimen dan non eksperimen, sehingga diharapkan peserta didik mampu menginterpretasi data dan kemudian mengkomunikasikannya dalam diskusi kelompok maupun diskusi kelas. Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan selama dua kali pertemuan dan setiap kali pertemuan (tindakan) terdiri dari empat fase, yaitu berhadapan dengan masalah, pengumpulan data (dari hasil eksperimen), perumusan penjelasan, dan menganalisis hasil temuan. Penelitian ini dilaksanakan di SMA Negeri 2 Cirebon, subyek penelitian peserta didik kelas X-7 MIPA yang berjumlah 44 orang terdiri dari 26  perempuan dan 18 laki-laki dan terlibat 1 orang guru kimia yang bertugas sebagai pengamat. Hasil refleksi siklus ke 1 yang digunakan sebagai bahan perencanaan pada siklus ke 2 adalah penekanan pada pengurangan dominasi guru atau teacher center  agar interaksi dapat berlangsung dengan lebih terarah. Hasil penelitian menunjukkan telah adanya peningkatan kemampuan interpretasi data dan komunikasi selama dua siklus dengan hasil pada siklus ke 1 40 %, dan pada siklus ke 2 meningkat menjadi 63 %. Kendala utama yang dihadapi guru adalah peserta didik masih kesulitan menemukan sendiri konsep yang dipelajari sehingga peran guru yang seharusnya hanya sebagai fasilitator belum maksimal.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2017-08-24