PENINGKATAN MOTIVASI BELAJAR KIMIA MELALUI ICT DALAM PEMBELAJARAN LARUTAN PENYANGGA DI KELAS XI MIPA 3 SMA NEGERI 3 CIREBON

  • Akhmad Alamsyah
Keywords: Motivasi, ICT, prestasi belajar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh penggunaan media pembelajaran ICT pada materi pelajaran Larutan Penyangga terhadap prestasi belajar kimia peserta didik kelas XI MIPA 3 SMA Negeri 3 Cirebon. Sampel diambil dari peserta didik kelas XI peminatan MIPA sebanyak 44 orang. Penelitian menggunakan metode kualitatif dan metode kuantitatif. Metode kualitatif digunakan untuk mendeskripsikan adanya peningkatan perhatian, ketelitian, aktivitas, dan kreativitas peserta didik dalam pemanfaatan tablet untuk belajar, sedangkan data kuantitatif diperoleh dari hasil prates dan pascates guna melihat adanya peningkatan prestasi belajar. Penelitian dilakukan dengan dua siklus, setiap siklus dilaksanakan dengan langkah-langkah yang sama yakni setiap peserta didik memegang tablet (satu peserta didik satu tablet) dan mendapat lembar kerja sebagai panduan melaksanakan proses pembelajaran Larutan Penyangga. Setiap peserta didik belajar mandiri dengan waktu yang sudah ditentukan (45 menit). Setelah selesai belajar melalui tablet, peserta didik berkumpul sesuai dengan kelompoknya untuk diskusi dan mengerjakan latihan soal tersebut di depan kelas (papan tulis). Sebelum dan sesudah proses pembelajaran berlangsung peserta didik diberi tes. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan media pembelajaran menggunakan ICT dapat meningkatkan prestasi belajar peserta didik terhadap materi pelajaran Larutan Penyangga, hal ini dapat dilihat dari perolehan nilai rata-rata pada siklus 1, ada kenaikan nilai rata-rata dari nilai prates (28,48) ke nilai pascates (49,55). Sementara hasil observasi menunjukkan bahwa guru telah melaksanakan bimbingan sesuai prosedur. Untuk mendapatkan hasil yang valid maka dilaksanakan proses pembelajaran yang sama dengan materi yang berbeda pada siklus 2. Pada siklus 2 juga menunjukkan adanya peningkatan rata-rata nilai dari prates (54,25) menjadi pascates (79,09).

 

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2017-09-26