Pengaruh Dividend Payout Ratio dan Debt To Equity Ratio Terhadap Price Earnings Ratio

  • Janinam Janiman Universitas Swadaya Gunung Djati Cirebon Jawa Barat, Indonesia
Keywords: Dividend Payout Ratio, Debt to Equity Ratio, Price Earnings Ratio

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh dividend payout ratio dan debt to equity ratio terhadap price earnings ratio. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian dasar dengan metode penelitian kausalitas. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan sektor property real estate and building contructions yang terdaftar di bursa efek indonesia pada tahun 2016- 2018. Penentuan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling yang ditetapkan berdasarkan kriteria tertentu dan diperoleh 60 data sampel perusahaan. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah berupa data sekunder yang diperoleh dari data laporan keuangan perusahaan yang telah dipublikasikan melalui situs www.idx.co.id. Penelitian ini menggunakan analisis regresi linear berganda dan uji asumsi klasik yang meliputi uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas, dan uji autokorelasi. Uji hipotesis dilakukan melalui uji parsial (uji t) dan uji koefisien determinasi. Pengujian dilakukan dengan menggunakan alat bantu software SPSS 25 for windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dividend payout ratio berpengaruh terhadap price earnings ratio dan debt to equity ratio tidak berpengaruh terhadap price earnings ratio.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2021-02-21