THE Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Return On Assset Pada Bank Devisa Di Indonesia

manajemen keuangan

  • Dhestrian Pungkas Maulida Universitas Singaperbangsa Karawang, Indonesia
Keywords: Capital adequacy Ratio (CAR), Non Performing Loan (NPL), Net Interest Margin (NIM), Biaya Oprasional Pendapatan Oprasional (BOPO), Loan to Deposit ratio (LDR)

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk menguji dan menganalisis pengaruh Capital Adequacy Ratio, Non Performing Loan, Net Interest Margin, Biaya Operasional Pendapatan Operasional, Loan to Deposit Ratio, Posisi Devisa Netto, dan Suku Bunga SBI secara parsial terhadap Return On Asset pada Bank Devisa di Indonesia periode 2009 sampai dengan 2013 serta menguji dan menganalisis pengaruh Capital Adequacy Ratio, Non Performing Loan, Net Interest Margin, Biaya Operasional Pendapatan Operasional, Loan to Deposit Ratio, Posisi Devisa Netto, dan Suku Bunga Sertifikat Bank Indonesia (SBI) secara simultan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menggunakan metode penelitian deskriptif dengan pendekatan analisis kuantitatif. Sumber data dalam penelitian ini adalah data sekunder yang sumber datanya diperoleh dari publikasi Otoritas Jasa Keuangan. Hasil penelitian dalam taraf signifikan 5% menemukan bahwa pengaruh antara (1) Capital Adequacy Ratio (CAR) tidak berpengaruh siginifikan terhadap Return On Asset (ROA), (2) Non Performing Loan (NPL) berpengaruh negatif signifikan terhadap Return On Asset (ROA), (3) Net Interest Margin (NIM) berpengaruh positif siginifikan terhadap Return On Asset (ROA), (4) Biaya Oprasional Pendapatan Oprasional (BOPO) berpengaruh negatif terhadap Return On Asset (ROA), (5) Loan to Deposit ratio (LDR) berpengaruh positif signifikan terhadap Return On Asset (ROA), (6) Posisi Devisa Netto (PDN) berpengaruh positif signifikan terhadap Return On Asset (ROA), Suku Bunga Sertifikat Bank Indonesia (SBI) tidak berpengaruh signifikan terhadap Return On Asset (ROA). Hasil koefisien determinasi dalam penelitian ini menunjukan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi Return on Asset sebesar 590,447% sedangkan sisanya sebesar 96,3% merupakan kontribusi dari variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. 

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2021-03-20