PENERAPAN METODE GUIDED INQUIRY DALAM MENINGKATKAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN BIOLOGI

  • Handayani Handayani
Keywords: Guide Inquiry, Hasil Belajar

Abstract

Guide inquiry adalah salah satu model pembelajaran yang memungkinkan siswa untuk dapat lebih aktif dalam pembelajaran. Model pembelajaran ini kemudian diharapkan dapat meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa X 9 MIPA semester 2 SMA Negeri 2 Cirebon tahun pelajaran 2016/2017. Pada penelitian ini peneliti menggunakan penelitian tindakan kelas sebagai sebuah metode penelitian. Teknik analisis yang digunakan disini ialah deskriptif analisis. Populasi penelitian ini berjumlah 45 siswa dengan total sampel penelitian berjumlah sama. Penelitian ini berlangsung selama 3 bulan, terhitung dari Januari hingga Maret 2017. Hasil penelitian ini menyebutkan bahwa, model pembelajaran guide inquiry secara efektif mampu meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa kelas X 9 MIPA Semester 2. Hal tersebut terlihat dari meningginya motivasi belajar pada tiap tahapan siklus, dan lulusnya 93% siswa X 9 MIPA dari kriteria ketuntasan minimum, pada akhir siklus II. Yang artinya, hal tersebut semakin menegaskan bahwa model pembelajaran ini mampu secara efektif meningkatkan motivasi belajar dan hasil belajar siswa.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2017-11-25