PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI AKADEMIK PADA AMIK BUMI NUSANTARA BERBASIS WEB
Abstract
Kampus atau universitas adalah suatu institusi pendidikan yang membutuhkan media publikasi yang efektif dan berkemampuan baik. Website adalah salah satu media publikasi sebagaimana yang dimaksud. Di sisi lain, website juga dapat digunakan untuk kebutuhan universitas itu sendiri, seperti peng-input-an data mahasiswa dan sebagainya. Dalam penelitian ini peneliti mengkaji tentang pengembangan sistem informasi akademik AMIK Bumi Nusantara dengan basis web. Lokasi penelitian di AMIK Bumi Nusantara yang terletak di Jalan Cideng Raya Kecamatan Kedawung. Metode penelitian ini adalah waterfall. Hasil dari penelitian ini menyebutkan bahwa, sistem informasi akademik berbasis web dapat dikembangkan. Pengembangan website tersebut dapat memudahkan proses peng-input-an data, memudahkan mahasiswa, dosen dan pihak internal untuk melihat pemberitahuan kampus, memudahkan mahasiswa untuk mengisi KRS, hingga memudahkan pihak dosen untuk memasukkan nilai untuk kemudian nilai tersebut dilihat oleh para mahasiswa.