PENERAPAN PEMBELAJARAN KOOPERATIF TYPE NUMBERED HEADS TOGETHER (NHT) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK MATA PELAJARAN FISIKA TENTANG MEDAN MAGNET DI KELAS XI BB SMK NEGERI 2 BOGOR SEMESTER I TAHUN PELAJARAN 2016/2017
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetaui seberapa berpengaruh model pembelajaran numbered heads together terhadap peningkatan hasil belajar siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Metode analisis yang digunakan disini adalah analisis deskriptif analisis. Subjek yang dilibatkan dalam kesempatan kali ini adalah seluruh siswa XI BB SMK Negeri 2 Bogor . Jumlah siswa yang terlibat dalam penelitian ini adalah 36 siswa dengan rincian 19 siswa laki-laki dan 17 lainnya adalah siswa perempuan. Teknik pengambilan data yang digunakan disini adalah uji kompetensi dan observasi. Keduanya melibatkan lembar penilaian dan lembar observasi sebagai suatu instrumen penelitian. Hasil penelitian ini menyebutkan bahwa model pembelajaran numbered heads together secara signifikan berdampak baik pada peningkatan hasil belajar siswa kelas XI BB SMK Negeri Kota Bogor.