PEMBUATAN BIODIESEL DARI MINYAK JELANTAH

  • Puji Astuti Ibrahim
  • Indah Dhamayanthie
  • Rifana Indrawijaya

Abstract

Penemuan metode pembuatan biodiesel dari bahan alami memang sangat menggembirakan, terlebih untuk Indonesia yang dikenal memiliki jumlah konsumen bahan bakar yang relatif tinggi. Tapi di samping biodiesel yang dihasilkan dari bahan alami, penulis juga mendapati biodiesel yang didapat dari bahan limbah, minyak jelantah salah satunya. Minyak ini mengandung elemen yang bisa digunakan untuk pembentukan biodiesel, sehingga dapat diolah untuk pembuatan biodiesel. Adapun pembuatan biodiesel yang penulis lakukan adalah pembuatan yang berorientasi pada eksperimen. Penulis melakukan eksperimen sebanyak 5 kali dengan kuantitas komposisi yang berbeda-beda satu sama lain. Pada eksperimen kedua, penulis menggunakan kuantitas bahan terbanyak dan menghasilkan biodiesel dengan kuantitas terbanyak pula. Namun kebalikan daripada itu. Pada eksperimen keempat penulis menggunakan kuantitas bahan yang paling sedikit, yang kemudian berujuang pada jumlah biodiesel yang sedikit pula. Merujuk pada eksperimeneksperimen di atas, dapat dikatakan bahwa semakin tinggi kuantitas bahan yang digunakan, semakin tinggi pula hasil biodiesel yang akan didapat. Dan kebalikan daripada itu. Saat kuantitas bahan yang digunakan sedikit, maka semakin sedikit pula jumlah biodiesel yang akan didapat.

Kata Kunci: Pembuatan Biodiesel, Minyak Jelantah

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2018-03-26