Efek Mediasi Kepuasan pada Hubungan Motivasi Kerja dan Organizational Citizenship Behavior

  • Rini Fatmawati Universitas Hang Tuah, Surabaya, Jawa Timur, Indonesia
Keywords: motivasi kerja, kepuasan kerja, organizational citizenship behavior

Abstract

Dinamika bisnis dalam konteks global menarik sebagai pembahasan praktek pengelolaan organisasi dalam studi sumber daya manusia internasional. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji efek mediasi kepuasan kerja pada hubungan antara motivasi kerja dan organizational citizenship behavior (OCB). Metode yang dilakukan dalam penelitian menggunakan 106 karyawan sebagai responden dan menggunakan model path analysis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi kerja memiliki hubungan positif dan signifikan dengan kepuasan kerja dan OCB, dan juga menemukan adanya hubungan positif dan signifikan antara kepuasan kerja dengan OCB. Secara umum kepuasan kerja terbukti memediasikan hubungan tersebut, tetapi spesifiknya berbeda-beda yang disebabkan oleh adanya karakteristik yang berbeda-beda diantara karyawan. Efek mediasi itu terbukti pada karyawan laki-laki, karyawan yang berusia tua (>40 tahun), dan karyawan dengan masa kerja yang tinggi (>5 tahun), sementara pada karyawan perempuan, karyawan yang berusia muda (<40 tahun), dan karyawan dengan masa kerja yang rendah (<5 tahun), efek mediasi itu tidak terbukti. Adapun pada karakteristik pendidikan, tidak dapat disimpulkan secara pasti, karena variansi penjelasannya yang sangat rendah.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2021-07-19