Analisis Determinan Country of Origin terhadap Product Evaluation dan Purchase Intention pada Produk Smartphone Di Indonesia

  • Mutiara Mutiara Magister Ilmu Administasi dan Kebijakan Bisnis, Fakultas Ilmu Administrasi, Universitas Indonesia
  • Effy Zalfiana Rusfian Magister Ilmu Administasi dan Kebijakan Bisnis, Fakultas Ilmu Administrasi, Universitas Indonesia
Keywords: Country of Origin, Country of Manufacturing, Country of Design, Evaluasi Produk

Abstract

Fenomena negara asal produk menjadi masalah yang penting saat ini, hal ini mengarah pada era baru persaingan, peluang pertumbuhan dan rantai pasok yang semakin kompleks. Adanya perbedaan persepsi konsumen terhadap merek smartphone yang diproduksi oleh perusahaan di suatu negara merupakan fenomena yang terjadi saat ini. Dimana persaingan produk sejenis sangat ketat dengan mutu dan harga produk yang perbedaannya tidak cukup signifikan sehingga mendorong produsen smartphone untuk memanfaatkan informasi tentang negara asal sebagai diferensiasi dari produknya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh Country of Manufacturing yang dimediasi oleh Country of Design terhadap Evaluasi Produk dan Minat Beli pada produk smartphone Apple. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang datanya bersumber dari isian kuesioner 171 pengguna smartphone Apple dengan pendekatan Explanative Research. Model analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah Structural Equation Modelling (SEM) dengan menggunakan PLS. Penelitian ini menemukan bahwa Country of Design Information secara signifikan mampu memediasi Country of Manufacturing Information terhadap Evaluasi Produk dan Minat Beli pada Produk Smartphone Apple.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Agustini, M. Y. D. W. I. Hayu, & Devita, Elvina. (2019). Country of origin and brand image on purchase decision of south Korean cosmetic etude house. Journal Of Management and Business Environment, 1(1).

Chen, Yi‐Min, & Su, Yi‐Fan. (2012). Do country‐of‐manufacture and country‐of‐design matter to industrial brand equity? Journal of Business & Industrial Marketing.

Durianto, Darmadi, & Sugiarto, Tony Sitinjak. (2001). Strategi menaklukkan pasar melalui riset ekuitas dan perilaku merek. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.

Genç, Ebru, & Wang, Shih Ching. (2017). Is publishing country-of-design information beneficial for MNCs? Journal of International Consumer Marketing, 29(5), 278–292.

Han, C. Min, & Terpstra, Vern. (1988). Country-of-origin effects for uni-national and bi-national products. Journal of International Business Studies, 19(2), 235–255.

Hananto, Kitto. (2015). Pengaruh brand image dan country of origin image terhadap minat pembelian iphone. Parsimonia-Jurnal Ekonomi Dan Bisnis, 2(2), 13–22.

Kalicharan, Harrychand D. (2014). The effect and influence of country-of-origin on consumers perception of product quality and purchasing intentions. International Business & Economics Research Journal (IBER), 13(5), 897–902.

Kim, Namhoon, Chun, Eunha, & Ko, Eunju. (2017). Country of origin effects on brand image, brand evaluation, and purchase intention: A closer look at Seoul, New York, and Paris fashion collection. International Marketing Review.

Listiana, Erna, & Syabanita Elida, Sri. (2019). Pengaruh Country Of Brand Dan Country Of Manufacture Terhadap Asosiasi Merek (Studi Pada Pelanggan Produk Elektronik).

Minasians, C. (2016). Where are the iPhone, iPad and Mac Designed, Made and Assembled? A comprehensive break- down of apple’s product supply chain. Diakses pada tanggal 28 September 2019. Retrieved from https://www.macworld.co.uk/feature/apple/where-are-apple-products

Nagashima, Akira. (1970). A comparison of Japanese and US attitudes toward foreign products. Journal of Marketing, 34(1), 68–74.

Putra, Ida Bagus Oka Keswara, & Suprapti, Ni Wayan Sri. (2019). Pengaruh Persepsi Asal Negara (Country Of Origin) Terhadap Niat Beli Yang Dimediasi Citra Merek. E-Jurnal Manajemen Unud, 8(8), 5240–5266.

Putri, Rizky Leonni. (2012). Pengaruh Reputasi Negara Asal (Country of Origin Reputation) Terhadap Kepercayaan (Trust) pada Pembeli Produk Elektronik Merek Changhong. Universitas Airlangga.

Suria, Nurina Nadhifi, Kusumawati, Andriani, dan Pangestuti, Edriana. (2016). Pengaruh Country Of Origin Terhadap Citra Merek Dan Dampaknya Bagi Keputusan Pembelian. Jurnal Administrasi Bisnis, 38(v).

Vijaranakorn, Ketsuree, & Shannon, Randall. (2017). The influence of country image on luxury value perception and purchase intention. Journal of Asia Business Studies.
Published
2021-08-18