Analisis Pembentukan Pasangan Irman Yasin Limpo-Andi Zunnun Armin NH pada Pemilihan Walikota Makassar 2020

  • Wardah Ardhillah Universitas Hasanuddin (UNHAS) Makassar Sulawesi Selatan, Indonesia
  • Armin Armin Universitas Hasanuddin (UNHAS) Makassar Sulawesi Selatan, Indonesia
  • Sukri Sukri Universitas Hasanuddin (UNHAS) Makassar Sulawesi Selatan, Indonesia
Keywords: Dinamika Politik, Pilkada, Peran Elite Politik

Abstract

Pemerintahan negara pada hakekatnya adalah pemerintahan rakyat, yaitu suatu pemerintahan yang dibentuk oleh rakyat dan untuk kepentingan seluruh rakyat. Pemilihan umum merupakan salah satu proses demokrasi yang membutuhkan partisipasi masyarakat. Beberapa negara di dunia sangat mementingkan peran seluruh masyarakat dalam berpartisipasi penuh dalam politik. Penelitian ini bertujuan menggambarkan dan menganalisis dinamika politik pengaruh Syahrul Yasin Limpo dan Nurdin Halid terhadap pencalonan pasangan Irman Yasin Limpo dan Andi Zunnun Armin NH sehingga terbentuk menjadi pasangan calon pada Pemilihan Walikota Makassar 2020. Penelitian ini dilaksanankan di Kota Makassar. Metode yang digunakan deskriptif analitik dengan pendekatan kualitatif. Data dikumpulkan melalui wawancara mendalam dan kajian pustaka. Data dianalisis menggunakan perspektif new institutional dan teori elite. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Syahrul Yasin Limpo (SYL) dan Nurdin Halid (NH) dalam pencalonan Irman Yasin Limpo dan Andi Zunnun Armin NH (Pasangan IMUN), mempunyai pengaruh. Dalam hal ini ketokohan SYL selaku mantan gubernur, selaku kakak Irman Yasin Limpo, memberikan pengaruh pada pencalonan pasangan IMUN tersebut. Namun secara kelembagaan SYL, tidak mempunyai pengaruh. Berbeda dengan Nurdin Halid, mempunyai peran secara kelembagaan, karena beliau merupakan wakil ketua umum DPP partai Golkar yang mengusung Pasangan IMUN tersebut dan partai pengusung (Golkar, PAN dan PKS) tidak menjadikan wacana ketidakharmonis Syahrul Yasin Limpo dan Nurdin Halid sebagai acuan untuk menentang pasangan tersebut terbentuk.

Downloads

Download data is not yet available.

References

A Kambo, Gustiana, & Bailusy, Muh Kausar. (2009). Komitmen Ekologis Pemerintah Daerah Dalam Proses Kebijakan Publik Dalam Pelaksanaan Otonomi Daerah. Google Scholar

Amin, Khairul. (2017). Elit dan Kekuasaan pada Masyarakat Desa. Jurnal Sosiologi USK (Media Pemikiran & Aplikasi), 11(2), 167–187. Google Scholar

Aswin, Aswin. (2017). Implikasi Pemberhentian Syahrul Yasin Limpo sebagai Ketua Umum DPD SUL-SEL terhadap Eksisten Partai Golongan Karya SUL-SEL. Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar. Google Scholar

Candra, Akbar. (2014). Kekuatan politik lokal dalam pemenangan Syahrul Yasin Limpo (SYL) pada pemilihan Gubernur 2013 Daerah Pemilihan Kabupaten Gowa. Doctoral dissertation. Google Scholar

Jamil, Fadly. (2016). Strategi Komunikasi Politik Pilkada Gowa 2015 (Studi Kasus Kemenangan Adnan Purichta Ichsan Yasin Limpo, SH dan H. Abd Rauf Malaganni S. Sos., M. Si). Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar. Google Scholar

Lagaligopos. (2017). NurdinHalid Vs Syahrul Yasin Limpo, Cerita Panjang Seteru Dua Orang Kuat Lokal. Retrieved from Lagaligopos.com website: http://lagaligopos.com/read/nurdin-halid-vs-syahrul-yasin-limpo-cerita-panjang-seteru-dua-orang-kuat-lokal/. Google Scholar

Mubarak, Dinul Fitrah. (2019). Konstruksi Teks Pemberitaan Calon Gubernur Sulsel Periode 2018 Pada Harian Fajar (Studi Pada Berita Tentang Penjaringan Cagub). Jurnal Diskursus Islam, 7(1), 1–20. Google Scholar

Nuzula, Nur. (2016). Politik elite Nahdlatul Ulama (Nu): pemihakan dalam pemilihan presiden (Pilpres) Tahun 2014. Jakarta: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UIN Syarif Hidayatullah. Google Scholar

Putnam, Robert D. (2000). Bowling alone: America’s declining social capital. In Culture and politics (pp. 223–234). Springer. Google Scholar

Respationo, H. M. Soerya, & Hamzah, M. Guntur. (2013). Putusan Hakim: Menuju Rasionalitas Hukum Refleksif Dalam Penegakan Hukum. Yustisia Jurnal Hukum, 2(2). Google Scholar

Rozikin, Mohamad Toufikur. (2017). Implementasi tugas dan wewenang Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kota Surabaya dalam proses pendaftaran dan penetapan calon kepala daerah Kota Surabaya tahun 2015. UIN Sunan Ampel Surabaya. Google Scholar

Rusnaedy, Zaldy, & Purwaningsih, Titin. (2018). Keluarga Politik Yasin Limpo Pada Pemilihan Kepala Daerah di Kabupaten Gowa Tahun 2015. Jurnal Politik, 3(2), 301–322. Google Scholar

Sobirin, S. S., Nuhuyanan, Reza, Maldun, Syamsuddin, Abdullah, Wawan, & Sukadar, Yoshi. (2013). Empat Tahun Perjalanan Wakil Rakyat Kota Makassar (Vol. 1). Sah Media. Google Scholar

Suwirta, Andi, & Adam, Arlin. (2012). Membincang kembali masalah etnisitas, nasionalitas, dan integrasi nasional di Indonesia. Atikan, 2(2). Google Scholar

Syaf, Edy Junaedy. (2017). Pertarungan Simbol Identitas Etnis Sebagai Komunikasi Politik Dalam Pilkada Kota Makassar. Kareba: Jurnal Ilmu Komunikasi, 215–224. Google Scholar

Tella, Rahmat Ilmi. (2016). Respon Elit Partai Golkar Makassar Terhadap Dualisme Kepemimpinan DPP Pusat: Studi Tentang Kubu Aburizal Bakrie dan Kubu Agung Laksono. Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar. Google Scholar
Published
2021-08-19