Kepemimpinan Perempuan dalam Memajukan Perhotelan

  • Fariz Fardani Nurbaihaqi Universitas Pendidikan Indonesia, Bandung, Indonesia
  • A. H. G Kusumah Universitas Pendidikan Indonesia, Bandung, Indonesia
Keywords: kepemimpinan perempuan, perhotelan, gaya kepemimpinan

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui karakteristik kepemimpinan perempuan dalam memajukan perhotelan. Subyek yang diteliti berjumlah delapan orang yang merupakan eksekutif perempuan. Penelitian ini dilakukan dengan metode wawancara langsung, menggunakan instrumen pedoman wawancara semi terstruktur, dengan arah wawancara bertujuan untuk 1) Memahami kekuatan dan kelemahan pemimpin perempuan di industri perhotelan, 2) Memahami motivasi pemimpin perempuan di industri perhotelan, 3) Memahami strategi hotelier perempuan dalam berkarir, 4) Memahami bagaimana gaya manajemen hotelier perempuan. Dari keempat sub judul tersebut dapat menghasilkan penelitian bahwa Maskulin dan feminim adalah dua prilaku yang dapat dimiliki oleh laki-laki dan perempuan.  Perilaku tersebut memiliki pengaruh yang besar terhadap gaya kepemimpinan yang akan diterapkan oleh pemimpin perempuan ke organisasi di perhotelan, kelompok dan masyarakat luas. Oleh karna itu, baik laki-laki dan perempuan harus memiliki jiwa kepemimpinan, sangat diperlukan sekali jiwa kepemimpinan pada setiap pribadi manusia. Jiwa kepemimpinan itu perlu selalu dipupuk dan dikembangkan. Diantaranya: dapat memberikan motivasi dan dukungan terhadap bawahan, menjadi pemimpin dan contoh yang baik kepada bawahan, bersifat tegas, kreatif dalam memimpin sebuah organisasi, bersikap adil, disiplin, serta arif dan bijaksana.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2021-12-09