Analisis Hubungan Antara Kesejahteraan Karyawan Terhadap Loyalitas Karyawan di PT Perkebunan Nusantara VII

  • I Wayan Sandi Saputra Universitas Teknokrat Indonesia
  • Reniza Helena Putri Universitas Teknokrat Indonesia
Keywords: Kesejahteraan Finansial, Kesejahteraan Non-finansial, loyalitas karyawan

Abstract

Penelitian ini mengkaji pengaruh kesejahteraan karyawan, baik finansial maupun non-finansial, terhadap loyalitas karyawan di PT Perkebunan Nusantara VIl. Sumber daya manusia merupakan aset krusial bagi perusahaan, namun dorongan intrinsik untuk berkontribusi sering kali berujung pada keletihan kerja yang berdampak negatif pada produktivitas dan hubungan kerja. Kesejahteraan mencakup aspek finansial seperti gaji dan insentif serta aspek nonfinansial seperti lingkungan kerja dan pekerjaan, menjadi faktor penting dalam membangun loyalitas karyawan. Penelitian ini bertujuan menganalisis hubungan signifikan antara kesejahteraan fianansial, non finansial dan loyalitas karyawan serta membandingkan kekuatan pengaruh masing-masing. Penelitian im menggunakan jenis penelitian kuantitatif deskriptif, dengan responden berjumlah 150 pegawai yang dijadikan sampel penelitian. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data pada penelitian ini yaitu melalui penyebaran kuisioner. Hasil regresi menunjukkan bahwa Kesejahteraan karyawan, baik dari perspektif finansial maupun non-finansial, menunjukkan pengaruh yang signifikan dan positif terhadap loyalitas karyawan. Kondisi finansial yang baik terbuktl berkontribusi pada peningkatan loyalitas, demikian pula dengan aspek non-finansial. Secara keseluruhan, kedua faktor ini secara efektif menjelaskan 71% dari tingkat loyalitas karyawan, sementara 29% sisanya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Dan hasil dari korelasi menunjukkan kesejahteraan non-finansial memberikan pengaruh yang lebih kuat dibandingkan kesejahteraan finansial.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-11-22