Peran Hardiness dan Dukungan Sosial Terhadap Stres Istri TNI yang Ditinggal ke Wilayah Rawan Konflik
Abstract
Tugas prajurit TNI ke wilayah rawan konflik memberikan pengaruh terhadap
kehidupan keluarga terutama pada istri. Selama ditinggal bertugas , istri mengurus
keluarga sendirian sehingga rentan mengalami stres. Hardiness dan dukungan
sosial berperan sebagai pelindung individu dari bahaya dampak negatif stres.
Hipotesis penelitian ini adalah hardiness dan dukungan sosial anggota Persit
Kartika Chandra Kirana berperan terhadap tingkat stres istri TNI yang ditinggal
tugas ke wilayah rawan konflik. Penelitian menggunakan metode kuantitatif dengan
teknik purposive sampling. Subjek melibatkan 160 orang istri prajurit yang sedang
ditinggal tugas ke wilayah rawan konflik. Pengumpulan data menggunakan Skala
Stres, Hardiness, dan Dukungan Sosial. Hasil analisis dengan regresi ganda
menunjuk kan bahwa hardiness dan dukungan sosial organisasi istri TNI secara
bersama - sama berperan terhadap stres istri (F= 34,446, R Square = 0,305, p<0,01).
Hardiness dan dukungan sosial memberikan sumbangan efektif terhadap stres
sebesar 30,5%. Hardiness ditemu kan memiliki peran yang lebih besar dalam
menurunkan tingkat stres pada istri prajurit .
Downloads
Copyright (c) 2022 Meilina Wirohati, Muhana Sofiati Utami
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.