Evaluasi Kinerja Anggota Kepolisian Polda Bengkulu Ditinjau dari Kemampuan Memecahkan Masalah

  • Rosi Paramastri Ghaisani Universitas 17 Agustus 1945, Surabaya, Indonesia
Keywords: Evaluasi Kinerja; Kemampuan Memecahkan Masalah

Abstract

Kemampuan Memecahkan Masalah pada suatu organisasi khususnya Kepolisian sangat penting, karena di dalam organisasi tersebut dibutuhkan seseorang dengan kemampuan yang cekatan, cepat dan tanggap dalam menyelesaikan suatu tugas. Polisi yang dianggap baik adalah polisi yang memiliki sifat Kemampuan Memecahkan Masalah yang tinggi karena dianggap dapat bekerja dengan optimal. Penelitian ini menguji hubungan antara kemampuan memecahkan masalah dengan evaluasi kinerja Polda Bengkulu khususnya di Dit Sabhara. Penelitian ini menggunakan subjek dari anggota kepolisian Polda Bengkulu dengan menggunakan metode kuantitatif dan desain penelitian survei, penelitian ini mengambil sampel dari anggota Sabhara yang sedang bertugas di fungsi Dalmas dan Gasum yang berjumlah 68 orang. Alat ukur yang digunakan pada penelitian ini adalah Caidance dan Evaluasi Kinerja. Penelitian ini menggunakan uji reliabilitas, uji asumsi, dan uji deskriptif. Alat ukur KMM memiliki skor reliabilitas r= 0.843 dan Evaluasi Kinerja memiliki skor reliabilitas r= 0.958 dan memiliki skor korelasi dengan uji linieritas regresi berganda r= 0.808.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-02-07