Analisis Standar Pembiayaan Pendidikan di Yayasan Perguruan Islam Al-Kautsar Kecamatan Medan Johor

  • Ahmad Ridwan Universitas Al Washliyah Medan, Sumatera Utara, Indonesia
  • Yurmaini Yurmaini Universitas Al Washliyah Medan, Sumatera Utara, Indonesia
Keywords: Analisi; Standar pembiayaan; Pendidikan

Abstract

Penelitian ini dilakukan di Yayasan perguruan islam al-Kautsar pada tingkat Madrasah Ibtidaiyah. hal yang melatar belakangi penelitian ini berawal dari keinginan peneliti untuk mengetahui bagaimana bentuk pengelolaan dan dan pembiayaan yang dilaksanakan di Yayasan perguruan Islam al-Kautsar. Pembiayaan merupakan bagian penting dari pengelolaan lembaga pendidikan dalam mencapai tujuan pendidikan. Oleh akrenanya membutuhkan konsep standarisasi. Metode penelitian yang dilakukan adalah  tergolong penelitian bersifat kualitatif, karena hanya memusatkan pada kegiatan ontologis, yaitu pengumpulan data berupa kata-kata, kalimat dan dokumen. sehingga analisanya pun tidak menggunakan angka, tetapi dengan interprestasi terhadap data yang berupa kata-kata atau kalimat ataupun dokumentasi lainnya. Selain itu penelitian ini juga menekankan pada analisis induktif. menyebutkan kehadiran peneliti, subjek dan objek penelitian, cara menggali data penelitian, lokasi dan waktu penelitian yang dilakukan, dan pengecekan keabsahan data. Adapun luaran yang ditargetkan dalam penelitian ini adalah dapat meningkatkan kemampuan kepala sekolah dalam mengelola keuangan, dapat meningkatkan pemahaman guru dan masyarakat tentang Standar Pembiayaan Pendidikan yang dibuat oleh pemerintah pusat dan daerah

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-02-14