Uji Efek Antihipertensi Ekstrak Etanol 96% Akar Pule Pandak (Rauvolfia serpentina (L.) Benth. ex Kurz.) pada Mencit (Mus musculus)
Abstract
Pule pandak (Rauvolfia serpentina (L.) Benth. ex Kurz.) merupakan salah satu tanaman lokal yang secara empiris digunakan untuk mengobati hipertensi dengan kandungan kimia utama adalah alkaloid yang sebagian besar terdapat pada bagian akar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efek antihipertensi dan dosis efektif ekstrak etanol 96% akar R. serpentina secara in vivo pada mencit jantan Swiss Webster. Metode yang digunakan, yaitu pretest-posttest control group design. Delapan belas ekor mencit dibagi menjadi enam kelompok perlakuan. Kelompok perlakuan 1, 2 dan 3 (P1, P2 dan P3) secara berturut-turut adalah kelompok kontrol normal, kontrol negatif dan kontrol positif yang diberi makan dan minum ad libitium, suspensi CMC-Na, dan suspensi atenolol 6,5 mg/kgBB. Kelompok perlakuan 4, 5 dan 6 (P4, P5 dan P6) adalah kelompok yang diberikan suspensi ekstrak etanol 96% akar R. serpentina pada dosis 70, 140 dan 280 mg/kgBB. Data dianalisis dengan menggunakan uji One Way ANOVA dan uji Post Hoc, yaitu uji LSD. Hasil penelitian menunjukkan, bahwa persentase penurunan mean±SEM TD sistolik dan diastolik tertinggi dihasilkan oleh P6, yaitu sebesar 29,243±0,7651% dan 37,880±3,692%. Hasil uji One Way ANOVA dan LSD menunjukkan, bahwa ada perbedaan signifikan (p<0,05) terhadap %penurunan tekanan darah sistolik dan diastolik mencit. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa ekstrak etanol 96% akar R. serpentina memiliki efek antihipertensi dengan dosis efektif sebesar 280 mg/kgBB.
Downloads
Copyright (c) 2022 Maruli Davidson Sitompul, Kadek Dian Widyapurwanti, Ni Luh Putu Putri Dewi
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.