Strategi Pemberdayaan dan Keunggulan Bersaing pada Usaha Mikro dalam Perspektif Usaha Dangke di Kabupaten Enrekang
Abstract
Permasalahan pemberdayaan dan keunggulan bersaing pada usaha mikro telah menjadi issue klasik dikalangan praktisi maupun akademisi. Issue yang mengemuka tentang industri tersebut yaitu tantangan internal maupun eksternal. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor dalam meningkatkan kualitas pemberdayaan serta untuk merumuskan strategi keunggulan bersaing yang tepat. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Metode yang digunakan untuk kualitatif adalah wawancara mendalam, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis yang digunakan yaitu analisis SWOT. Penelitian ini dilaksanakan di Kabupaten Enrekang, dengan melibatkan lima informan kunci. Hasil penelitian ini menunjukkan beberapa faktor kunci, faktor pertama, pemberdayaan dalam mengembangkan jenis inovasi dengan meningkatkan kualitas produksi; faktor kedua, pemberdayaan dalam mempertahankan orisinalitas rasa dan ciri khas produk dangke serta menghasilkan produk-produk turunan yang sesuai dengan tren kuliner; faktor ketiga, pemberdayaan dalam meningkatkan saluran promosi yang memiliki potensi market share yang besar; faktor keempat, pemberdayaan dalam meningkatkan penawaran produk-produk dengan kemasan dan kualitas yang memadai agar bisa bersaing; dan faktor kelima, pemberdayaan dalam mempertahankan dan berupaya meningkatkan loyalitas konsumen.Strategi strength-opportunity sebagai pemilihan strategi yang tepat bagi perusahaan namun tetap memperhatikan dan mencermati setiap kelemahan maupun ancaman dari faktor eksternal.
Downloads
Copyright (c) 2022 Syarifuddin Sulaiman
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.