Analisis Gerakan Jamaah Ansharusy Syariah sebagai Organisasi Islam Radikal dan Dampaknya terhadap Kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia

  • Rodon Pedrason Universitas Pertahanan, Indonesia
Keywords: jamaah ansharusy syariah; organisasi islam radikal; radikalisme; potensi ancaman

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan fenomena muncul dan berkembangnya salah satu organisasi Jamaah Ansharusy Syariah (JAS) sebagai salah organisasi radikal di Indonesia dan potensi ancaman yang ditimbulkan terhadap kedaulatan NKRI. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif fenomologis dengan desain studi kasus terhadap gerakan JAS di wilayah Bekasi, Solo, dan Surabaya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa arah pergerakan JAS relatif terstruktur, rapi, dan terorganisasi, dengan menggunakan strategi soft dan terbuka untuk merangkul berbagai tokoh lintas kalangan dan terlibat aktif dalam agenda isu yang sama seperti anti Syi’ah, penistaan agama, dan komunisme. Dengan menggunakan strategi ini, potensi JAS untuk semakin diterima masyarakat menjadi lebih terbuka. Walaupun JAS belum menunjukkan pergerakan radikal maupun aksi teror, menguatnya gerakan JAS perlu mendapatkan perhatian karena berupaya mengubah ideologi dan sistem penyelenggaraan Negara yang syah. Hasil penelitian menyarankan kepada Pemerintah untuk melakukan upaya pencegahan radikalisme, baik melalui hard approach maupun soft approach untuk mengurangi potensi ancaman terhadap NKRI.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-03-18