Dampak Brand Image, Kualitas Pelayanan Dan Kualitas Produk Terhadap Loyalitas Customer Di Oma Kopi Depok

  • Gagih Pradini Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Nasional, Jakarta Indonesia
  • Frita Pratami Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Nasional, Jakarta Indonesia
Keywords: brand image, kualitas pelayanan, kualitas produk, loyalitas customer, coffee shop

Abstract

Pada penelitian ini memiliki tujuan agar dapat menganalisis dampak pada Brand Image, Kualitas, Pelayanan dan Kualitas Produk terhadap Loyalitas Customer Oma Kopi Depok. Pengumpulan data yang ada pada penelitian ini menggunakan metode survey dengan instrumen penyebaran kuesioner sebanyak 96 sampel kepada 96 customer yang melakukan pembelian di Oma Kopi Depok. Pada penelitian ini metode yang digunakan pada pengambilan sample yaitu metode accidental sampling. Untuk menganalisis data yang ada pada penelitian ini menggunakan teknik pengujian menggunakan SPSS 23 yang tekniknya meliputi Uji Reliabilitas, Uji Asumsi Klasik, Uji Validitas dan Uji Regresi Linear Berganda. Berdasarkan hasil penelitian secara parsial ditemukan bahwa Brand Image yang memiliki pengaruh signifikan dan positif terhadap Loyalitas Customer, Kualitas Pelayanan yang memiliki pengaruh signifikan dan positif terhadap loyalitas customer dan Kualitas Produk yang memiliki pengaruh signifikan dan positif terhadap loyalitas customer.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-03-24