Faktor-Faktor yang Memengaruhi Kinerja Auditor yang Dimediasi oleh Kualitas Kehidupan Kerja Pemeriksa BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Timur
Abstract
Penelitian ini dijalankan guna mencari tahu mengenai (1) pengaruh kemampuan, kepuasan kerja, komitmen organisasi, motivasi, dan kualitas kehidupan kerja terhadap kinerja, (2) pengaruh kemampuan, kepuasan kerja, komitmen organisasi, motivasi terhadap kualitas kehidupan kerja, (3) pengaruh kualitas kehidupan kerja yang memediasi hubungan kemampuan, kepuasan kerja, komitmen organisasi, dan motivasi terhadap kinerja. Teknik analisa data yang diterapkan pada ialah pendekatan SEM. Temuan studi membuktikan bahwa (1) kemampuan, komitmen organisasi, motivasi, kualitas kehidupan kerja berpengaruh positif serta signifikan terhadap kinerja Pemeriksa BPK Kaltim, sedangkan kepuasan kerja tidak berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap kinerja Pemeriksa BPK Kaltim, (2) kepuasan kerja, komitmen organisasi, motivasi, berpengaruh positif dan signifikan terhadap kualitas kehidupan kerja Pemeriksa BPK Kaltim, sedangkan kemampuan tidak berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap kualitas kehidupan kerja Pemeriksa BPK Kaltim, (3) kualitas kehidupan kerja memediasi secara penuh pengaruh kepuasan kerja terhadap kinerja Pemeriksa BPK Kaltim dan memediasi secara parsial pengaruh komitmen organisasi dan motivasi terhadap kinerja Pemeriksa BPK Kaltim, serta tidak memediasi pengaruh kemampuan terhadap kinerja Pemeriksa BPK Kaltim.
Downloads
Copyright (c) 2022 Baren Sipayung
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.