Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Audit Delay pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

  • Mega Nanda Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Pancasetia, Indonesia
  • Tina Lestari Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Pancasetia, Indonesia
Keywords: Audit Delayy; Profitabilitas; Solvabilitas; Ukuran Perusahaan; Reputasi KAP; Opini Auditor

Abstract

Penelitian ini menganalisis bagaimana faktor-faktor yang mempengaruhi Audit Delay pada perusahaan Manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2016-2020. Metode yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda  untuk menggambarkan fenomena atau karakteristik dari data, yaitu dengan memberi gambaran tentang Audit Delay, penelitian ini dilakukan terhadap 28 perusahaan manufaktur sektor basic materials yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2016-2020. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel profitabilitas, solvabilitas, ukuran perusahaan, reputasi KAP tidak berpengaruh secara parsial, variabel opini auditor berpengaruh secara parsial sekaligus menjadi variabel dominan yang paling berpengaruh terhadap Audit Delay, hasil uji hipotesis secara simultan ke lima faktor ini tidak berpengaruh terhadap Audit Delay.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-04-13