Pengaruh Modal Psikologi dan Kualitas Kehidupan Kerja terhadap Kepuasan Kerja dan Dampaknya pada Kinerja Pegawai

  • Servie Oetari Agustine Universitas Stikubank Semarang, Indonesia
  • Suhana Suhana Universitas Stikubank Semarang, Indonesia
Keywords: modal psikologi, kualitas kehidupan kerja, kepuasan kerja, kinerja pegawai

Abstract

Sumber daya manusia menjadi faktor kunci perubahan organisasi baik di bidang dunia usaha maupun dunia industri. Organisasi Akademi Kepolisian Semarang menggambarkan persoalan pencapaian kinerja pegawai melalui ukuran Sistem Kinerja Pegawai. Variabel Modal Psikologi dan Kualitas Kehidupan Kerja diduga, melalui penelitian terdahulu, berhubungan baik langsung maupun tidak langsung dengan Kepuasan Kerja pegawai dan berdampak terhadap Kinerja Pegawai dalam sebuah organisasi kerja.Tujuan dari penelitian ini adalah menemukan bukti empiris perihal pengaruh Modal Psikologi dan Kualitas Kehidupan Kerja terhadap Kepuasan Kerja dan dampaknya pada Kinerja Pegawai di Akademi Kepolisian Semarang. Metode penelitian dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Responden pada penelitian ini adalah 95 pegawai Akademi Kepolisian Semarang. Pengambilan data menggunakan kuesener melalui pengukuran dengan skala Likert. Analisis data menggunakan SPSS versi 25 meliputi uji item pernyataan kuesener dan analisis regresi berganda. Analisis SPSS mengungkapkan bahwa dari kelima hipotesis yang diajukan, terjadi penolakan Hipotesis H1 dan H5. Fakta ini menerangkan bahwa tidak ada pengaruh positif antara variabel Modal Psikologi terhadap Kepuasan Kerja dan variabel Kepuasan Kerja terhadap Kinerja Pegawai. Peneliti menduga bahwa faktor profil responden yang dominan perempuan, angkatan kerja muda dan pengalaman kerja yang masih baru berkontribusi dalam menerangkan realitas tersebut.Hasil yang ditemukan meliputi pertama, Modal Psikologi tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kepuasan Kerja. Kedua,Kualitas Kehidupan Kerja berpengaruh positif terhadap Kepuasan Kerja Pegawai. Ketiga, Modal Psikologi berpengaruh positif terhadap Kinerja Pegawai. Keempat, Kualitas Kehidupan Kerja berpengaruh positif terhadap Kinerja Pegawai dan kelima, Kepuasan Kerja tidak berpengaruh positif terhadap Kinerja Pegawai Akademi Kepolisian Semarang.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-04-29