Analisis Fase Preliminary Togaf 9.2 Untuk IT Master Plan dalam Membangun Smart Campus
Abstract
IT Master Plan adalah gambaran dari strategi perusahaan dalam merencanakan implementasi teknologi. IT Master Plan dibuat sebagai pedoman bagi organisasi dalam menyelaraskan antara teknologi dan proses bisnisnya. Sebelum merancang IT Master Plan diperlukan analisis kondisi saat ini dari proses bisnis dan teknologinya. Untuk mengetahui kondisi awal, maka diperlukan sebuah analisis keadaan perusahaan saat ini. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan analisis awal sebelum merancang dokumen IT Master Plan dalam membangun smart campus. Dalam melakukan analisis, proses yang dilakukan akan mengikuti standar dari TOGAF 9.2 pada fase preliminary. Metode yang akan dilaksanakan dalam penelitian ini adalah studi literatur, observasi / wawancara, analisis preliminary dan penyusunan laporan hasil preliminary. Hasil penelitian ini berupa gambaran kondisi awal dari objek penelitian, sehingga dapat dijadikan dasar dalam melakukan perancangan IT Master Plan berbasis smart campus.
Downloads
Copyright (c) 2022 Beri Noviansyah, Ifaldzi Alwi Hudhori
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.