Pengembangan E-Modul IPA Model ADDIE pada Materi Sistem Ekskresi pada Manusia Untuk Peserta Didik Kelas VIII SMP PGRI 10 Candi Sidoarjo

  • Eko Wahyudi Universitas PGRI Adi Buana Surabaya, Indonesia
  • Rufi’i Rufi’i Universitas PGRI Adi Buana Surabaya, Indonesia
  • Ibut Priono Leksono Universitas PGRI Adi Buana Surabaya, Indonesia
Keywords: e-modul, model ADDIE, sistem ekskresi pada manusia

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan e-modul yang valid, praktis, dan efektif, serta dapat diterapkan dalam pembelajaran IPA kelas VIII SMP. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan sistem pembelajaran pada masa pandemi covid 19 yang menerapkan proses pembelajaran model daring (dalam jaringan) dan luring (luar jaringan) sehingga peserta didik perlu memanfaatkan bahan ajar berupa e-modul untuk belajar secara mandiri. Selain itu materi sistem ekskresi pada manusia memerlukan pengamatan secara nyata dalam belajar sehingga perlu sumber belajar yang dapat mengaktualisasikan konsep yang tidak bisa dilihat secara langsung. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan menerapkan model ADDIE. Penelitian dilakukan terhadap peserta didik kelas VIII A SMP PGRI 10 Candi Sidoarjo. Instrumen dalam penelitian ini adalah lembar angket dari ahli materi, ahli desain, ahli media, guru IPA, dan peserta didik. Wawancara terhadap guru IPA terkait bahan ajar yang dimanfaatkan selama masa pendemi covid 19 juga dilakukan sebagai acuan dasar pengembangan media berupa e-modul IPA ini. Analisis data yang digunakan adalah analisis data kualitatif berupa review ahli materi, ahli desain, ahli media, guru IPA sejawat, dan peserta didik, dan kuantitatif dengan mengolah data yang diperoleh melalui angket dalam bentuk deskriptif persentase. Hasil penelitian yang didapatkan adalah tersusunnya e-modul IPA materi sistem ekskresi pada manusia dengan hasil respon angket peserta didik sebesar 94% yang berarti bahwa e-modul IPA ini sangat layak untuk dimanfaatkan dalam pembelajaran IPA baik secara daring maupun luring.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-08-01