Smart Monitoring Patient Design In The Isolation Room (Case Study: Telkom University Dormitory With Computer Vision)

  • Syarah Tazkiatun Nupus Fakultas Rekayasa Industri, Universitas Telkom, Indonesia
  • Rd Rohmat Saedudin Fakultas Rekayasa Industri, Universitas Telkom, Indonesia
  • Umar Yunan Kurnia Septo Hediyanto Fakultas Rekayasa Industri, Universitas Telkom, Indonesia
Keywords: smart monitoring, isolation room, computer vision

Abstract

Melihat fenomena pandemi Covid-19 saat ini, sangat penting untuk menerapkan protokol kesehatan dan mengadopsi kebiasaan new normal. Secara umum penelitian ini bertujuan sebagai kontribusi Telkom University dalam membantu Government/pemerintah mengatasi permasalahan pandemi ini. Selain itu penelitian ini juga akan merancang Sistem Monitoring Pasien Covid-19 di area gedung asrama Telkom University. Dalam penelitian ini, penulis menggunakan pendekatan metode konseptual hevner. Sedangkan metode yang digunakan untuk penyelesaian masalah yaitu dengan metode M&S (Modeling and Simulation Research). Penelitian yang akan dilakukan ini juga akan menghasilkan pembaharuan yaitu adanya peran monitoring pasien dengan aplikasi teknologi computer vision tersebut sehingga pasien Covid-19 dapat dimonitor secara real time tanpa melakukan kontak langsung. Penelitian ini memiliki nilai strategis yang sangat besar dan menawarkan solusi nyata bagi Government/ pemerintah khususnya pemerintah Jawa Barat yang sedang mengalami kesulitan terkait dengan penyediaan tempat untuk isolasi mandiri.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-08-11