Analisis Faktor yang Mempengaruhi Kepatuhan Pendamping Pasien dalam Melakukan Protokol Kesehatan Covid-19 di Rumah Sakit Lirboyo Kediri

  • Agus Saifudin Rumah Sakit Umum Lirboyo Institut Ilmu Kesehatan Strada Indonesia
  • Imam Sentot Suprapto Rumah Sakit Umum Lirboyo Institut Ilmu Kesehatan Strada Indonesia
Keywords: pengetahuan, dukungan keluarga, motivasi diri, sikap

Abstract

Tingginya jumlah kasus covid-19 berlangsung lumayan cepat serta telah terjadi penyebaran antar negara. Rumah sakit merupakan salah satu tempat paling rentan terpapar SARS- CoV- 2 sebab probabilitas kontak langsung dengan orang terinfeksi lebih besar. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi kepatuhan pendamping pasien dalam melakukan protokol kesehatan Covid-19 di Rumah Sakit Lirboyo Kediri.Jenis penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan menggunakan desain cross sectional yaitu jenis penelitian yang mengamati data-data populasi atau sampel satu kali saja pada saat yang sama. Pengambilan sampel dalam riset ini merupakan Probability sampling dengan tipe Simple Random Sampling.Penelitian ini dicoba kepada jumlah responden sebanyak 114 responden, dimana didapatkan hasil responden dengan tingkatan kepatuhan rendah sebanyak 8 responden (7%), jenis kepatuhan sedang sebanyak 81 responden (81%) serta jenis kepatuhan tinggi sebanyak 25 responden (25%). Hasil penelitian menampilkan kalau sebagian besar responden memiliki tingkat kepatuhan sedang dalam melaksanakan protokol kesehatan covid-19. Berdasarkan hasil analisis Regresi Linear Berganda menunjukkan bahwa dengan nilai p-value 0,000 0,05 Dengan demikian, H0 ditolak Hi diterima yang artinya variabel pengetahuan, Motivasi diri, dukungan keluarga dan sikap jika diuji secara bersama-sama atau simultan berpengaruh terhadap variabel terhadap kepatuhan protokol kesehatan di RSU Lirboyo Kediri dengan besaran pengaruh sejumlah 62,1%.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-09-01