Efektivitas Antimikroba Bakteri Probiotik Dari Usus Itik Pedaging Anas Domesticus terhadap Pertumbuhan Vibrio Spp

  • Ade Irma Fakultas Teknologi Kesehatan, Universitas Megarezky, Makassar, Indonesia
  • Wahdaniar Wahdaniar Fakultas Teknologi Kesehatan, Universitas Megarezky, Makassar, Indonesia
  • Miladiarsi Miladiarsi Fakultas Teknologi Kesehatan, Universitas Megarezky, Makassar, Indonesia
Keywords: Antimikroba, Inkubasi Probiotik, Vibrio spp.

Abstract

Telah dilakukan penelitian “Efektivitas Antimikroba Bakteri Probiotik dari Usus Itik Pedaging Anas domesticus terhadap Pertumbuhan Vibrio spp.â€. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan bakteri probiotik dari usus itik pedaging Anas domesticus berdasarkan perbedaan lama inkubasi kultur probiotik terhadap pertumbuhan Vibrio spp. Kemampuan dari isolat H terhadap pertumbuhan Vibrio spp. dapat diketahui dengan melakukan uji daya hambat. Berdasarkan uji daya hambat yang telah dilakukan menunjukkan bahwa isolat H memiliki kemampuan dalam membunuh atau bersifat bakteriosidal terhadap pertumbuhan Vibrio spp dengan membentuk zona bening disekitar blank disk. Indikasi ini membuktikan bahwa isolat H mampu menghasilkan senyawa metabolit selama pertumbuhannya. Lama inkubasi kultur isolat H berpengaruh terhadap senyawa metabolit yang dihasilkan. Produksi optimum senyawa metabolit berada pada kondisi kultur 48 jam yang ditunjukkan dengan adanya penambahan zona bening disekitar blank disk. Isolat H juga memiliki kemampuan yang tinggi terhadap pertumbuhan Vibrio harveyi dibandingkan dengan V. parahaemolyticus dan V. cholera.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-09-05