Analisis Kehandalan Sistem Penyaluran Energi Listrik pada Penyulang BJ-02 pada PT. PLN (Persero) ULP Kuala
Abstract
- PLN (Perseo) ULP Kuala merupakan perusahaan ketenagalistrikan yang berlokasi di Kabupaten Langkat, Sumatera Utara. Untuk menjamin kontinuitas penyaluran tenaga listrik kepada pelanggan, dibutuhkan kehandalan dari suatu sistem distribusi tenaga listrik. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan menghitung nilai indeks kehandalan SAIDI, SAIFI dan CAIDI pada penyulang BJ-02 di PT. PLN (Perseo) ULP Kuala menggunakan data rekapitulasi selama tahun 2021. Nilai SAIDI, SAIFI dan CAIDI penyulang BJ-02 selama tahun 2021 secara berturut-turut yaitu 27,54 jam/pelanggan/tahun, 8,88 kali/pelanggan/tahun dan 37,22 jam/gangguan/tahun. Yang selanjutnya hasil yang didapat dibandingkan dengan standar parameter sesuai pada SPLN 68-2 :1986 dan IEEE Std 1366-2003. Dengan demikian berdasarkan hasil perhitungan indeks keandalan PT. PLN (Persero) ULP Kuala masih dikategorikan tidak handal. Hal ini diharapkan menjadi dasar evaluasi oleh perusahaan terutama PT. PLN (Persero) ULP Kuala agar kedepannya dapat mencapai target nilai standar sesuai dengan SPLN 68-2 :1986 dan IEEE Std 1366-2003.
Downloads
Copyright (c) 2022 Widya Florenza, M. Rizky Syahputra, M. Rizky Syahputra
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.