Determinan Perilaku Konsumsi Sayur Dan Buah Pada Remaja SMA Di Jakarta Selatan Tahun 2017 Kejadian

  • Rilantias Utami Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Indonesia
  • Besral Besral Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Indonesia
Keywords: Central obesity, metabolic syndrome, urban population, waist circumference

Abstract

Sayur dan buah merupakan salah satu sumber vitamin, mineral dan serat. Konsumsi sayur dan buah pada remaja sangatlah penting untuk mencegah terjadinya penyakit degeneratif dimasa yang akan datang. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan perilaku konsumsi sayur dan buah pada remaja SMA di Jakarta Selatan. Penelitian ini menggunakan desain cross-sectional, dilakukan selama Maret-April 2017, dengan total sampel 156 siswa. Berdasarkan hasil analisis data, diketahui bahwa ada hubungan yang signifikan antara perilaku konsumsi sayur dan buah dengan preferensi (p = 0,023), dukungan orang tua (p = 0,027) dan ketersediaan sayur dan buah di rumah (p = 0,0001). Terdapat 3 faktor yang berhubungan dengan perilaku konsumsi sayur dan buah pada remaja di Jakarta Selatan yaitu, preferensi, dukungan orang tua dan ketersediaan sayur dan buah di rumah. Faktor terkuat yang mempengaruhi perilaku konsumsi sayur dan buah pada remaja adalah ketersediaan sayur dan buah di rumah.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-10-13