Pengaruh Keahlian Keuangan Komite Audit, Kepemilikan Manajerial, Ukuran Perusahaan Dan Leverage Terhadap Kecurangan Pelaporan Keuangan
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh keahlian keuangan komite audit, kepemilikan manajerial, ukuran perusahaan dan leverage. Populasi penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang melakukan kecurangan pelaporan keuangan yang tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2013-2017. Sampel dipilih dengan metode purposive sampling setiap tahun selama tahun 2013-2017 sehingga diperoleh 50 sampel. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kuantitatif. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan data sekunder yaitu laporan keuangan perusahaan yang diperoleh dari situs resmi Indonesian Stock Exchange (IDX). Metode analisis yang digunakan adalah regresi logistik dengan aplikasi SPSS versi 25.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan variabel keahlian keuangan komite audit, kepemilikan manajerial, ukuran perusahaan dan leverage berpengaruh signifikan terhadap kecurangan pelaporan keuangan. Secara parsial variabel keahlian keuangan komite audit dan variabel leverage berpengaruh terhadap kecurangan pelaporan keuangan. Sedangkan variabel kepemilikan manajerial, dan ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap kecurangan pelaporan keuangan.
Downloads
Copyright (c) 2022 Harry Budiantoro, Trisna Ayu Puspita, Kanaya Lapae
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.