Perbandingan Pengaruh Media Promosi Kesehatan Leaflet Dan Flipchart Terhadap Peningkatan Pengetahuan Dan Sikap Ibu Tentang Stunting Pada 1.000 Hari Pertama Kehidupan Di Wilayah Puskesmas Cibarusah
Abstract
Latar Belakang: Indonesia melalui strategi nasional percepatan pencegahan stunting menargetkan untuk menurunkan prevalensi stunting hingga 14% pada tahun 2024. Diharapakan melalui promosi kesehatan masyarakat dapat meningkatkan derajat kesehatan mereka melalui perubahan kebiasaan dan perilaku dalam kehidupan sehari-hari. Media visual seperti flipchart dan Leaflet lebih relevan diberikan sebagai media promosi kesehatan karena media flipchart dengan leaflet mudah dibawa kemanapun (moveable), fleksible, ringkas dan praktis serta tidak terkendala listrik dan internet. Tujuan: Adapun tujuan dari penelitian ini adalah ntuk mengetahui pengaruh promosi kesehatan dengan flipchart dan leaflet terhadap peningkatan pengetahuan dan sikap ibu pada 1.000 hari pertama kehidupan di wilayah kerja puskesmas cibarusah. Metode Penelitian: Penelitian ini adalah kuantitatif dengan jenis penelitian quasi experiment melalui kegiatan pretest dan post-test with control group. Besar Sampel ditentukan dengan menggunakan rumus besar sampel analitik komparatif kategorik tidak berpasangan, untuk mengatisipasi kemungkinan dropout maka besar sampel di tambah 10% sehingga total sampel dalam penelitian ini adalah 86 responden untuk kelompok intervensi dan 86 responden untuk kelompok kontrol. Hasil: hasil penelitian menunjukkan promosi kesehatan menggunakan flipchart dapat meningkatkan pengetahuan sebesar 1,3 kali dibandingkan dengan media leaflet. Kesimpulan: Peningkatan pengetahuan dan sikap dengan penggunaan media flipchart lebih tinggi dibandingkan dengan penggunaan media Leaflet.
Downloads
Copyright (c) 2022 Sinta Dwi Juwita, Hadi Susiarno, Nanan Sekarwana
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.