Studi Literatur Evaluasi Penggunaan Antiretroviral pada Penderita HIV/AIDS (Acquired Immune Deficiency Syndrome)

  • Dila Qhoirul Nisa Universitas Singaperbangsa Karawang
  • Salman Salman Program Studi Farmasi, Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Singaperbangsa Karawang, Indonesia
Keywords: HIV/AIDS, ARV, Antiretroviral

Abstract

HIV/AIDS adalah salah satu penyakit menular yang paling mematikan, pengobatan diperlukan untuk menurunkan risiko penularan HIV. Sejak peningkatan cepat diagnosis HIV/AIDS pada tahun 2007, jumlah pasien HIV/AIDS di Indonesia terus meningkat. Menurut statistic UNAIDS, ada 630.000 orang yang hidup dengan HIV/AIDS, 49.000 diantaranya tertular penyakit ini untuk pertama kalinya pada tahun 2017, dan Indonesia memiliki kematian akibat AIDS. Penelitian ini bertujuan unruj mengetahui hasil dari evaluasi penggunaan antiretroviral pada penderita HIV/AIDS. Penelitian ini menggunakan metodologi tinjauan Pustaka, mengumpulkan 10 publikasi yang memenuhi persyaratan inklusi tinjauan tentang penggunaan ARV dan efek sampingnya, Interaksi Obat, penurunan jumlah CD4, dan dampak kepatuhan obat terhadap kemanjuran terapi ARV. Hasil dari penelitaian ini menyatakan bahwa keberhasilan dalam pengobatan ARV pada Penderita HIV /AIDS merupakan faktor dari Kepatuhan Penggunaan obat Antiretroviral seharusnya dikonsumsi setiap hari dengan dosis yang selalu tepat dan dikonsumsi seumur hidup. Ketidakpatuhan dalam mengonsumsi Antiretroviral dapat menimbulkan resistensi. Selain itu menyebabkan jumlah CD4 dan sistem kekebalan tubuh menurun sehingga membuat virus menjadi ganas

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-11-12