Implementasi Bahan Ajar Berbasis Mobile Learning Mata Kuliah Strategi Belajar Dan Pembelajaran
Abstract
Paradigma pendidikan dan pembelajaran yang semakin berkembang pada era teknologi menuntut dosen untuk lebih kreatif dalam menyampikan materi pembelajaran kepada mahasiswa khususnya pada mata kuliah Strategi belajar dan pembelajaran. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan efektivitas dan fleksibilitas pembelajaran. Dalam pelaksaannya, mata kuliah Strategi belajar dan pembelajaran masih menggunakan bahan ajar cetak dalam pelaksanaan pembelajarannya. Tujuan dari penelitian ini adalah mengembangkan bahan ajar berbasis mobile learning pada mata Strategi belajar dan pembelajaran. Metode penelitian yang akan dilakukan yaitu penelitian dan pengembangan (Research & Development). Model pengembangan yang diterapkan adalah model Lee Owns (Analisys, Design, Development, Implementation, dan Evaluation).
Downloads
Copyright (c) 2022 Johan Eka Wijaya, Ade Vidianti, Leni Pebriantika
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.