Marketing Mix Dengan Pendekatan SEM-PLS
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh marketing mix terhadap kepuasan konsumen pada Usaha Batako Istiqomah. Metode penelitian yang digunakan oleh penulis adalah penelitian asosiatif. Penelitian ini merupakan penelitian asosiatif kausal dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Penelitian asosiatif kausal adalah penelitian yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh antara dua variabel atau lebih. Penelitian ini menjelaskan hubungan memengaruhi dan dipengaruhi dari variabel-variabel yang akan diteliti. Teknik pengumpulan data yang digunakan untuk memperoleh data dalam penelitian ini adalah teknik kuesioner. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda. Hasil dari penelitian ini adalah komponen Marketing Mix untuk produk dan harga tidak berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen sedangkan lokasi dan promosi berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen.
Downloads
Copyright (c) 2022 Muh Sabir, Stepanus Sandy
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.