UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERBICARA DENGAN METODE CAKAP TANGGAP PADA SISWA KELAS IX D SMP NEGERI 3 PLERED KABUPATEN CIREBON TAHUN PELAJARAN 2013/2014
Abstract
Tujuan penelitian ini dilakukan adalah untuk meningkatan kemampuan berbicara
siswa dengan menggunakan metode cakap-tanggap di SMPN 3 Plered.
Penggunaan metode cakap tanggap didasari oleh prinsip bahwa guru mengajarkan
bahasa Indonesia sebagai sebuah keterampilan. Keterampilan dalam mengajar
dapat dilihat dari kemampuan peserta didik dalam menangkap materi yang
disampaikan oleh guru. Penelitian ini akan menggunakan data yang kemudian
dianalisis dengan menggunakan teknik tabulasi dengan kuantitatif berdasarkan
hasil tindakan yang dilaksanakan setiap siklus. Hasil tindakan pada setiap siklus
dibandingkan dengan hasil tes awal untuk mengetahui persentase peningkatan
keterampilan siswa kelas IX D SMPN 3 Plered dalam menceritakan pengalaman
yang mengesankan. Hasil observasi menunjukkan kenaikan yang cukup signifikan
dalam keberanian dan minat siswa untuk melakukan praktik berbicara demikian
juga keterampilan siswa dalam membangun dan mengungkapkan ide. Secara nyata
metode cakap tanggap sehingga mengasah keterampilan dalam menyusun gagasan,
membangun ide, mengorganisasikan pendapat dan keterampilan dalam kreatifitas
berbahasa. Hasil observasi dari 3 tahap dan wawancara dengan siswa
menunjukkan pembelajaran dengan metode cakap tanggap dapat mempercepat
kemampuan dan meningkatkan keberanian siswa dalam mengungkapkan
pendapatnya.
Kata Kunci: Kemampuan Berbicara dan Metode Cakap Tanggap